Suara.com - Lari jarak pendek atau yang biasa disebut sprint merupakan salah satu jenis lari yang dilakukan dengan kekuatan dan kecepatan penuh sepanjang garis lintasan dari start hingga finish. Pemenangnya ditentukan berdasarkan catatan waktu yang paling singkat.
Biasanya terdapat tiga jarak lintasan yang dilombakan pada lari jarak pendek, yaitu lari jarak 100 meter, 200 meter dan 400 meter.
Teknik Dasar Lari Jarak Pendek
Hal-hal dasar yang wajib diketahui oleh para pelari jarak pendek adalah sebagai berikut:
Baca Juga: Videografis: Manfaat Lari Bagi Kesehatan Mental di Masa Pandemi
- Tubuh sedikit condong ke depan saat berlari, sementara kedua lengan sedikit fleksi 90 derajat dan diayunkan searah dengan gerakan saat berlari.
- Otot-otot bagian depan dan kedua lengan tetap dalam keadaan rileks.
- Tungkai bawah ditolakan secara kuat sampai lurus, dan pengangkatan pada depan diusahakan sampai posisi sejajar dengan tanah.
- Pinggang tetap dalam posisi ketinggian yang sama selama berlari.
- Ketika mencapai finish, maka badan dicondongkan dengan serentak ke depan untuk mengantarkan bagian dada menyentuh pita.
Terdapat tiga macam teknik start dalam lari jarak pendek yang perlu dipahami, yaitu sebagai berikut:
- Start Pendek (Bunch Start), yaitu kaki kiri di depan dan lutut kaki kanan diletakkan di sebelah kaki kiri sekitar satu kepal. Sedangkan kedua tangan diletakkan di belakang garis start dengan jari-jari rapat dan ibu jari terpisah.
- Start Menengah (Medium Start), yaitu kaki kiri di depan, lutut kaki kanan diletakkan di sebelah kanan tumit kaki kiri jaraknya sekitar satu kepal. Kedua tangan diletakkan diletakkan di belakang garis start dengan empat jari-jari rapat, sementara ibu jari terpisah.
- Start Panjang (Long Start), yaitu kaki kiri diletakkan di depan lutut kaki kanan di belakang kaki kiri, jaraknya sekitar satu kepal. Kedua tangan diletakkan di belakang garis start dengan jari-jari rapat, sementara ibu jari terpisah.
Peraturan Perlombaan Lari Jarak Pendek
Peraturan perlombaan lari jarak pendek telah diatur dan ditetapkan oleh induk organisasi atletik internasional IAAF (International Amateur Atloetik Federation) atau tingkat nasional PASI (Persatuan Atletik Seluruh Indonesia).
Demikian teknik dasar dan peraturan lari jarak pendek yang perlu dipahami.
Kontributor : Rishna Maulina Pratama
Baca Juga: Zodiak Kesehatan Besok: Aries Mulai Lagi Kebiasaan Lari Pagi