Suara.com - Pelatih kepala sektor ganda putra Indonesia, Herry Iman Pierngadi berharap Ketua Umum PBSI Agung Firman bisa lebih banyak meluangkan waktunya untuk para atlet di pemusatan latihan nasional (Pelatnas).
Harapan itu disampaikan Herry IP --panggilan akrab Herry Iman Pierngadi-- saat Agung Firman datang mengunjungi Pelatnas PBSI, Cipayung, Jakarta Timur, Kamis (19/11/2020).
Agung Firman Sampurna terpilih sebagai Ketua Umum PBSI periode 2020-2024 menggantikan Wiranto.
Pemilihan itu berlangsung dalam Musyawarah Nasional (Munas) PBSI di JHL Hotel, Serpong, Tangerang, Banten, Jumat (6/11/2020) lalu.
Baca Juga: Harapan Richard Mainaky Andai PBSI Punya Kabid Binpres Baru
"Semoga prestasi kita semakin baik, saya juga berharap bapak bisa membagi waktu sama atlet-atlet di pelatnas," tutur Herry dalam rilis yang diterima Suara.com, Kamis (19/11/2020).
Selain dari sisi pelatih, harapan juga datang dari para pebulutangkis nasional, termasuk Kevin Sanjaya Sukamuljo. Partner Marcus Fernaldi Gideon itu berharap Agung Firman bisa memajukan bulutangkis Indonesia.
Menjawab harapan-harapan yang telah diutarakan para atlet dan pelatih, Agung menyampaikan komitmennya untuk menjalin komunikasi aktif dengan para atlet dan rutin mengunjungi pelatnas.
"Saya ingin kita semua berjuang bersama-sama, saya mau kenal satu-satu sama atlet. Jangan khawatir, saya akan luangkan waktu secara rutin datang ke pelatnas," kata Agung Firman Sampurna.
"[Saya] bukan hanya mengemban mandat dari teman-teman pengurus provinsi PBSI di seluruh Indonesia, tetapi juga dari atlet dan pelatih yang sudah berkontribusi untuk bulutangkis Indonesia," tambahnya.
Baca Juga: Mohammad Ahsan Ungkap Momen Herry IP Hampir Dipecat
PBSI di bawah kepemimpinan Agung Firman Sampurna bakal langsung dihadapkan ajang besar yakni Olimpiade Tokyo di tahun pertama kepengurusan.
Dia berharap semua pihak termusuk dirinya, atlet, pelatih, dan staf PBSI bisa bekerja sama dan bekerja keras untuk meraih hasil terbaik di turnamen-turnamen ke depannya.
"Kita harus lanjutkan, dengan kerja keras, disiplin, upaya dan perjuangan kita sama-sama, kita rebut kembali supremasi bulutangkis," kata Agung Firman.
"Bagi saya, organisasi akan maju kalau didukung anggotanya, akan sulit tanpa dukungan dari elmen-elemen yang ada di dalamnya," tambah pria yang juga menjabat sebagai Ketua Badan Pemeriksaan Keuangan (BPK) RI itu.