Sebelum MotoGP Eropa, Rossi absen di MotoGP Aragon dan Teruel. Sementara di tiga seri sebelumnya yakni MotoGP Emilia Romagna, Catalunya, dan Prancis, dia terjatuh dan gagal finis.
Hasil buruk di enam seri terakhir membuat posisi Rossi di klasemen sementara MotoGP 2020 terjun bebas. Rider Italia berusia 41 tahun itu kini terdampar di peringkat 15 dengan raihan 58 poin.