Pesan Menyentuh Khabib Nurmagomedov untuk Gaethje: Hormati Orangtuamu

Minggu, 25 Oktober 2020 | 09:19 WIB
Pesan Menyentuh Khabib Nurmagomedov untuk Gaethje: Hormati Orangtuamu
Juara dunia kelas ringan UFC asal Rusia, Khabib Nurmagomedov. [AFP/Kirill Kudryavtsev]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Atlet mixed martial arts (MMA) Khabib Nurmagomedov berhasil mempertahankan gelar juara kelas ringan usai mengalahkan petarung asal Amerika Serikat, Justin Gaethje di ajang UFC 254.

Pertarungan antara Khabib Nurmagomedov vs Justin Gaethje berlangsung di Fight Island, Abu Dhabi, Uni Emirat Arab, Minggu (25/10/2020) dini hari WIB.

Khabib Nurmagomedov hanya butuh dua ronde untuk mengalahkan Gaethje. Dia menang lewat technical submission usai membuat lawannya hampir pingsan.

Selain kemenangan ini, yang mengejutkan adalah Khabib Nurmagomedov mengumumkan dirinya pensiun dari ajang MMA. Dia meninggalkan ajang UFC dengan rekor fantastis, 29 kali menang tanpa terkalahkan!

Dalam wawancara usai duel, Khabib Nurmagomedov memberi sanjungan kepada Justin Gaethje. Dia juga berpesan kepada lawannya untuk menghormati kedua orang tua.

Baca Juga: Usai Kalahkan Gaethje, Khabib Nyatakan Pensiun Ikuti Pesan sang Ibu

Salah satu faktor pensiunnya Khabib Nurmagomedov dari ajang MMA adalah meninggalnya sang ayah, Abdulmanap Nurmagomedov, pada 3 Juli 2020 lalu.

"Terima kasih banyak Justin. Justin, saya ingat betul pada tahun 2016, ketika Anda banyak membantu saya," kata Khabib Nurmagomedov usai pertarungan, Minggu (25/10/2020).

"Pertarungan ini, di luar Oktagon, saya Anda adalah orang luar biasa. Saya tahu bagaimana Anda merawat orang-orang terdekat Anda. Saya tahu banyak tentang Anda," tambahnya.

Petarung berjuluk The Eagle itu kemudian berpesan agar Gaethje bisa mempertahankan sikap ramah dan peduli terhadap orang lain, khususnya kedua orang tua.

"Rawatlah orang tuamu. Karena, suatu hari nanti akan terjadi sesuatu. Anda tidak tahu apa yang terjadi besok," ucap Khabib Nurmagomedov.

Baca Juga: Ini Permintaan Terakhir Khabib Nurmagomedov Setelah Pensiun dari UFC

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI