Roy Jones Jr Sedikit Menyesal Terima Tawaran Duel Lawan Mike Tyson, Kenapa?

Rabu, 16 September 2020 | 19:16 WIB
Roy Jones Jr Sedikit Menyesal Terima Tawaran Duel Lawan Mike Tyson, Kenapa?
Foto kolase Mike Tyson dan Roy Jones Jr. [AFP/Jean-Baptiste Lacroix/Torsten Blackwood]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Roy Jones Jr mengaku sedkit menyesal dengan keputusannya untuk menerima tawaran bertarung dengan legenda tinju kelas berat, Mike Tyson.

Jones Jr dan Tyson yang sama-sama merupakan eks petinju, akan kembali naik ring dalam duel eksibisi delapan ronde.

Pertarungan antara Jones Jr dan Tyson akan berlangsung di Dignity Health Sports Park, California, Amerika Serikat (AS), 28 November mendatang.

Mantan petinju kelas berat Roy Jones Jr memberikan tips bertinju kepada anggota kepolisian Rusia pada akhir tahun 2015. [AFP]
Mantan petinju kelas berat Roy Jones Jr memberikan tips bertinju kepada anggota kepolisian Rusia pada akhir tahun 2015. [AFP]

Jelang adu jotos dengan Mike Tyson (54), Jones Jr justru mulai memperlihatkan sedikit keraguan, mengingat semasa aktif bertinju, Iron Mike--julukan Tyson--adalah petarung yang amat mengerikan.

Baca Juga: Serius Hadapi Roy Jones Jr, Mike Tyson Berhenti Isap Ganja

"Ketika waktunya tiba untuk bertarung, kami bertarung. Apapun yang akan terjadi, akan terjadi, itulah yang akan terjadi," kata Jones Jr dikutip dari The Daily Mail, Rabu (16/9/2020).

"Dia tetaplah Mike Tyson, dia salah satu orang paling kuat dengan pukulan yang eksplosif saat menyentuh ring tinju," tambahnya.

Meski merasa sedikit khawatir dengan nasibnya di duel nanti, Jones Jr tetap memilih untuk bersikap optimistis. Dia mengaku kans untuk mengalahkan eks petinju berjuluk Si Leher Beton itu masih ada.

"Dia akan memiliki semua pukulan yang meledak pada ronde pertama, sedangkan saya tidak," kata Jones.

"Saya memang juga punya kesempatan pada ronde pertama, tetapi dia lebih dikenal bisa memenangkan pertandingan lewat ronde pertama lebih dari siapapun, mungkin melebihi George Foreman," tandasnya.

Baca Juga: Anthony Joshua: Insya Allah Saya Rebut Sabuk WBC Milik Tyson Fury

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI