Suara.com - Publik Tanah Air tentu tidak asing dengan nama Chantal Della Concheta. Ya, dia adalah presenter berita televisi cantik yang sering nampang di televisi pada 2000-an.
Namun, beberapa tahun terakhir, sosok Chantal tak pernah terlihat sebagai pembaca berita. Kini ia lebih aktif menjadi instruktur yoga hingga mendirikan studio yoga.
Lewat akun Instagram-nya, Chantal kerap membagikan foto yang pastinya body goals sekali untuk para wanita. Seperti apa nih? Simak yuk!
1. Pamerkan perut rata
Baca Juga: Ansu Fati Bikin Rekor di Timnas Spanyol, Enrique: Dia Sangat Rendah Hati
Chantal diketahui sudah menginjak usia 40 tahun. Namun ia tetap terlihat awet muda dan selalu tampak segar.
Seperti yang terlihat pada foto di atas. Chantal terlihat cantik dengan perut ratanya.
2. Aktif sebagai instruktur yoga
Wanita kelahiran Bandung ini membuka studio yoga yang dinamakan Trainstation studio. Chantal juga turun langsung menjadi instruktur yoga di studionya.
Ia juga kerap membagikan momen-momen saat ia melakukan yoga. Meski memasuki kepala empat, namun tubuh Chantal terlihat sangat lentur saat melakukan gerakan yoga.
Baca Juga: Ansu Fati Jadi Pencetak Gol Termuda Sepanjang Masa Timnas Spanyol
3. Prioritaskan kesehatan
Ibu dua anak ini sangat mempedulikan pola hidup sehat. Tak hanya rutin berolahraga, Chantal juga sangat menjaga asupan gizi yang ia konsumsi setiap harinya.
Tak heran jika tubuh Chantal terlihat sangat ramping dan sehat meski tak lagi muda. Patut ditiru ya.
4. Kerap unggah kalimat motivasi
Chantal yang masih betah menjanda ini kerap memberikan kalimat-kalimat motivasi lewat Instagram-nya. Tak hanya memberikan motivasi tentang hidup sehat, namun juga tentang mencintai diri sendiri.
Tak hanya olahraga, Chantal juga membagikan kegiatan-kegiatan positif yang ia lakukan. Seperti foto di atas yang memperlihatkan Chantal mencoba untuk melukis.
5. Jauh dari kata sempurna
Meski kerap mendapat pujian dari netizen, Chantal mengaku jika dirinya bukan sosok sempurna. Namun ia lebih memilih untuk mengunggah hal-hal positif yang ada dalam dirinya dibanding menunjukan kekurangannya.
"Instagram itu buat saya seperti album foto, yang di post tentu yang yang hasilnya bagus, mungkin sudah melalui proses edit sedikit atau banyak," tulis Chantal dalam postingannya.
Penulis: Dea Dezellynda Madya Ratri