Suara.com - Penampilan dari Pol Espargaro bersama tim KTM di tiga balapan MotoGP terakhir seolah menunjukkan progres pesat dari tim tersebut.
Namun hal ini kontras dengan apa yang dialami sang kakak sekaligus rider Aprilia, Aleix Espargaro.
Finis di urutan 12, Aleix berujar bahwa sebenarnya motor mereka cukup kompetitif.
Dilansir dari Crash (26/8/2020), mereka bahkan merasa sanggup untuk masuk di 6 besar jika saja mereka tak tercecer saat sesi kualifikasi.
Baca Juga: Geger Tinggalkan Barcelona, Lionel Messi Terciduk Gantikan Marc Marquez?
"Saya puas, khususnya di balapan kedua. kami menunjukkan kecepatan yang bagus. Bisa saja kami masuk ke 6 besar," ungkap pembalap Spanyol tersebut.
"Namun masalahnya adalah sesi kualifikasi yang membuat saya harus start dari posisi jauh di belakang," imbuhnya.
Menurutnya, tak kompetitif saat kualifikasi bakal membuat setiap pembalap kesulitan untuk merangsek ke barisan depan.
"Jika anda balapan dengan selisih seperti itu, anda akan berada di situasi rumit, bahkan jika anda kencang," ungkapnya.
"Saya yakin potensi kami lebih tinggi, namun sayangnya kami tak bisa mengeksploitasi hal itu," pungkasnya.
Baca Juga: Franco Morbidelli: Insiden MotoGP Austria Membuat Pembalap Ekstra Hati-Hati