Mantap, Petronas Siapkan Tempat Spesial Untuk Perkenalkan Valentino Rossi

Sabtu, 01 Agustus 2020 | 12:56 WIB
Mantap, Petronas Siapkan Tempat Spesial Untuk Perkenalkan Valentino Rossi
Pebalap Monster Energy Yamaha Valentino Rossi mengalami kerusakan mesin dalam balap di sirkuit Jerez, Minggu (19/7/2020). [AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Teka-teki masa depan Valentino Rossi semakin menemui titik terang. Negosiasi dengan Petronas Yamaha SRT hanya tinggal menghitung hari saja.

Performa Valentino Rossi di MotoGP Andalusia menjadi salah satu faktor bergabungnya dirinya dengan Petronas Yamaha SRT.

Hal ini diungkapkan oleh Razlan Razali selaku tim principal Petronas Yamaha SRT. Meski begitu, proses pengumuman antara dua pihak inilah berita yang ditunggu-tunggu seluruh pihak, termasuk para fans Rossi.

Namun pengumuman resmi tentang merapatnya Valentino Rossi ke tim Petronas Yamaha SRT ini belum akan dilakukan dalam waktu dekat ini, yakni di MotoGP Brno.

Baca Juga: Maverick Vinales Akui Teknik Valentino Rossi Ini Bikin Dia Keteteran

Banyak pihak berspekulasi kalau Rossi dan Petronas Yamaha SRT akan mengumumkan kontrak kerjasama mereka di MotoGP San Marino alias MotoGP Misano yang akan dihelat pada 13 September 2020.

Pebalap Monster Energy Yamaha, Valentino Rossi, menjalani sesi tes latihan bebas ketiga MotoGP Spanyol di Sirkuit Jerez, Sabtu (4/5/2019). [AFP/Jorge Guerrero]
Pebalap Monster Energy Yamaha, Valentino Rossi, menjalani sesi tes latihan bebas ketiga MotoGP Spanyol di Sirkuit Jerez, Sabtu (4/5/2019). [AFP/Jorge Guerrero]

Hal ini menjadi spesial jika benar The Doctor ini akan diperkenalkan di sana. Seperti kita tahu, rumah Rossi memang tak jauh dari sirkuit tersebut, hanya sekitar 10 kilometer.

"Jika kita dapat melakukannya sebelum itu, tentu lebih baik. Tetapi melakukannya di rumah (Misano; red) akan lebih baik," ungkap Razlan Razali selaku tim principal Petronas Yamaha SRT dilansir dari La Gazzetta dello Sport.

Tak salah jika Razlan Razali bilang kalau proses pengumuman bisa dilakukan sebelum MotoGP San Marino atau MotoGP Misano.

Menarik nih kita tunggu pengumuman resminya!

Baca Juga: Bos Petronas: Valentino Rossi akan Jadi Pembalap Kami Musim 2021

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI