Suara.com - Pada balap MotoGP Andalusia yang diselenggarakan pekan lalu, Marc Marquez memang tidak turun balap. Hal ini lantaran cedera yang dialami pada sepekan sebelum balap Andalusia digelar.
Kala itu, pembalap bernomor 93 ini tampak mengalami crash dan menyebabkan ia terjatuh dari motornya.
Ia tampak kesakitan saat diangkut tim medis. Setelah dicek lebih lanjut, ternyata ia mengalami patah tulang.
Pembalap andalan Repsol Honda itu langsung dibawa ke rumah sakit untuk dioperasi. Proses operasi pun dilaporkan berjalan sukses.
Baca Juga: Raih Podium, Fabio Quartararo Malah Bongkar Kelemahan Motornya
Baru-baru ini, ia berbagi unggahan yang memperlihatkan kondisi patah tulang yang dialami.
Marquez bahkan membandingkan kondisi saat tulangnya terpisah sampai kemudian disatukan oleh pelat-pelat metal hasil operasi.
Lewat akun Instagram pribadinya, ia memperlihatkan potret X-Ray patah tulang yang dialaminya. Jika dilihat kalian bakal ngilu, deh. Tulangnya terlihat benar-benar patah.
Sementara itu, absennya Marc Marquez di MotoGP Andalusia ini membuat Fabio Quartararo melenggang dengan mudahnya.
Ia berhasil meraih podium kala itu dan menjadikan podium untuk yang kedua kalinya secara berturut-turut.
Baca Juga: Kesedihan Dibalik Kemenangan Fabio Quartararo di MotoGP Andalusia