Sempat Tertinggal, Gregoria Melaju ke Semifinal PBSI Home Tournament

Kamis, 23 Juli 2020 | 18:30 WIB
Sempat Tertinggal, Gregoria Melaju ke Semifinal PBSI Home Tournament
Pebulutangkis tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung. [Dok. PBSI]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pertarungan sengit terjadi di babak perempatfinal PBSI Home Tournament sektor tunggal putri antara Gregoria Mariska Tunjung menghadapi Ruselli Hartawan, Kamis (23/7/2020).

Gregoria yang sempat kehilangan game pertama, pada akhirnya berhasil membalikan keadaan dan menang dengan skor 19-21, 21-13, 21-17.

Hasil itu membuat Gregoria berhak melaju ke semifinal,  di mana ia akan menghadapi pemenang laga antara Saifi Rizka Nur Hidayah melawan Komang Ayu Cahya Dewi.

Gregoria sendiri mengaku sedikit tegang saat kehilangan game pertama. Ia masih terbayang kekalahan di laga terakhir babak penyisihan grup menghadapi Putri Kusuma Wardani pagi tadi.

Baca Juga: Hadapi Komang di Perempat Final, Saifi: Harus Lebih Konsentrasi

"Di game pertama, jujur masih sedikit tegang. Apalagi dengan kekalahan tadi pagi, saya masih takut main lepas," ujar Gregoria dalam wawancara usai laga, Kamis (23/7/2020).

"Selepas interval ke atas, saya (sebenarnya) bisa kejar poin (Ruselli) sudah lumayan, sudah menemukan (bentuk) permainan," sambungnya.

Pada game penentuan, Gregoria sejatinya juga sempat tertinggal dari Ruselli. Namun, dirinya mampu bermain lebih tenang hingga sukses mengontrol pertandingan.

"Di game ketiga itu jujur (fisik) sudah lumayan habis, tapi saya lebih memaksa. Maksudnya jangan sering buang poin karena mencarinya itu susah," jelas Jorji --sapaan akrab Gregoria Mariska Tunjung.

"Kunci kemenangan saya di laga ini adalah sabar. Cici (Ruselli) juga tadi sering mati sendiri di saat mendapat bola-bola enak," celotehnya.

Baca Juga: Lawan Mundur, Fitriani ke Perempat Final PBSI Home Tournament

Di babak semifinal, Gregoria masih menunggu lawan antara Saifi atau Komang. Jorji pun mengaku akan lebih siap agar tidak lagi kecolongan dari pemain muda.

"Pemain muda bermain lebih lepas, jadi saya harus lebih siap. Apalagi kalau sudah unggul dan main sudah enak, harus bisa jaga," tutur Gregoria.

"Karena kalau lengah, nanti kerugian untuk diri sendiri lebih banyak," tukas tunggal putri peraih medali emas Kejuaraan Dunia Junior 2017 itu.

Sementara itu, di laga perempatfinal lainnya, Asti Dwi Widyaningrum berhasil menang atas Ester Nurumi Tri Wardoyo.

Asti lolos ke semifinal setelah menundukkan Ester dalam pertarungan tiga game nan sengit, dengan skor 17-21, 23-21, 21-9.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI