Suara.com - Pebalap KTM Racing, Pol Espargaro resmi dikontrak Repsol Honda selama dua tahun. Dia akan jadi rekan satu tim Marc Marquez mulai MotoGP 2021.
Kabar tersebut tersiar di laman resmi MotoGP, Senin (13/7/2020). Espargaro menggantikan posisi Alex Marquez yang dipindahkan Honda ke tim satelit, LCR.
"Honda Racing Corporation dengan senang hati mengumumkan penandatanganan Pol Espargaro," tulis pernyataan Honda Racing Corporation (HRC) dikutip laman resmi MotoGP, Senin (13/7/2020).
"Mantan Juara Dunia Moto2 akan bergabung dengan Tim Repsol Honda dengan kontrak dua tahun. Ia akan bergabung dengan Juara Dunia delapan kali Marc Marquez di atas Honda RC213V."
Baca Juga: Duo Marquez Bakal Pamer Sesuatu di MotoGP Spanyol, Apa Itu?
Rumor Repsol Honda bakal menggaet Pol Espargaro telah berhembus selama beberapa bulan terakhir. Indikasi semakin menguat setelah KTM mengumumkan line-up 2021 pada Juni.
Saat itu, nama Pol Espargaro tak terlihat dalam susunan tim asal Austria.
Empat nama yang mengisi kursi pebalap KTM adalah Danilo Petrucci dan Iker Lecuona untuk Red Bull KTM Tech3, serta Brad Binder and Miguel Oliveira di Red Bull KTM Factory Racing.
Dalam pernyataan resminya, HRC memuji Pol Espargaro sebagai salah satu rider paling berpengalaman di MotoGP saat ini.
"Espargaro adalah salah satu pembalap paling berpengalaman di grid, setelah membalap di grid Kejuaraan Dunia sejak 2006 dan dengan 104 Grand Prix Grand Prix diperebutkan."
Baca Juga: Pol Espargaro Hengkang, Pembalap KTM Enggan Merasa Kehilangan
Di sisi lain, HRC juga mengumumkan perpanjangan kontrak satu tahun bagi Alex Marquez.
Kendati terlempar dari tim pabrikan, adik Marc Marquez itu bakal membalap bersama LCR Honda hingga 2022.
"Honda Racing Team dengan bangga mengumumkan pembaruan kontrak Alex Marquez hingga akhir 2022," tulis HRC di Twitter.
"Alex Marquez akan mengaspal dengan peralatan tim pabrikan di LCR Honda pada 2021 dan 2022."