Ban merupakan komponen penting pada sepeda. Kondisi ban akan sangat memengaruhi kenyamanan maupun keamanan saat berkendara.
Elga Kharisma mengatakan bahwa setiap pegowes harus selalu siaga dalam mengecek kondisi dan tekanan ban yang sesuai.
"Terkadang kalau kita sedang speed tinggi, tiba-tiba ban bocor atau pecah, itu sangat bahaya," tuturnya.
"Apalagi kita berada di jalan raya yang ibaratnya musuhnya itu motor, mobil atau bahkan truk."
Baca Juga: Lagi Salat di Masjid, Motor Sopir Ojol Digondol Maling, Videonya Viral!
3. Pastikan Rem dan Rantai Terlubrikasi
Kondisi serta kebersihan rem juga jadi salah satu aspek penting untuk memastikan kesehatan sepeda.
Pegowes, kata Elga Kharisma, harus memastikan bahwa dua komponen itu terlubrikasi atau diberi pelumas.
"Cek rantai, rem, dan ban. Rantai itu ada batasnya untuk bisa dipakai berapa lama. Kadang putus atau bagaimana kan," bebernya.
"Jadi kita harus teliti juga. Cek rem dan rantai juga, harusdikasih oli atau pelumas," tambahnya.
Baca Juga: Potret Wanita Berhijab Naik Motor Bikin Salah Fokus, Kok Ada yang Aneh
Terkait lubrikasi, Elga Kharisma mengingatkan bahwa pegowes sebaiknya menggunakan pelumas yang sesuai. Tidak disarankan menggunakan oli bekas.