Revisi Jadwal MotoGP 2020 Dirilis, Andrea Dovizioso: Musim yang Menantang

Rizki Nurmansyah Suara.Com
Jum'at, 12 Juni 2020 | 14:14 WIB
Revisi Jadwal MotoGP 2020 Dirilis, Andrea Dovizioso: Musim yang Menantang
Pebalap Ducati Andrea Dovizioso menguntit kompatriotnya dari Italia, Valentino Rossi (Yamaha), saat balapan MotoGP Argentina di Autodromo Termas de Rio Hondo, Minggu (31/4/2019). [AFP/Juan Mabromata]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Sementara itu, Andrea Dovizioso sudah tak sabar untuk kembali beraksi menunggu motor Ducati Desmosedici GP 2020.

Ketat dan padatnya jadwal MotoGP 2020 membuat Dovizioso harus mempersiapkan diri secara ekstra. Tak hanya fisik, melainkan juga mental.

"Ini akan jadi musim yang menantang. Tak pernah terjadi sebelumnya menjalani dua balapan di trek yang sama," kata Andrea Dovizioso.

"Kita harus bersiap, bukan cuma fisik tapi juga mental. Di samping itu, dengan banyaknya balapan di waktu yang singkat, maka tak ada ruang untuk membuat kesalahan."

Baca Juga: Sudah Rilis, Ini Jadwal 13 Seri Balapan MotoGP Terbaru 2020

"Saya sudah tak sabar untuk kembali menunggangi Desmosedici saya, bertemu tim, dan kembali beraksi di lintasan MotoGP," pungkas Andrea Dovizioso dikutip dari GPOne, Jumat (12/6/2020).

Rider Ducati, Andrea Dovizioso melakukan selebrasi di podium Sirkuit Red Bull Ring, Spielberg, usai memenangi MotoGP Austria 2019, Minggu (11/8/2019) malam WIB. [VLADIMIR SIMICEK / AFP]
Rider Ducati, Andrea Dovizioso melakukan selebrasi di podium Sirkuit Red Bull Ring, Spielberg, usai memenangi MotoGP Austria 2019, Minggu (11/8/2019) malam WIB. [VLADIMIR SIMICEK / AFP]

Berikut revisi jadwal MotoGP 2020:

  1. MotoGP Spanyol, Sirkuit Jerez - 19 Juli
  2. MotoGP, Sirkuit Jerez - 26 Juli
  3. MotoGP Ceko, Sirkuit Brno - 9 Agustus
  4. MotoGP Austria, Red Bull Ring - 16 Agustus
  5. MotoGP Styria, Red Bull Ring - 23 Agustus
  6. MotoGP San Marino, Sirkuit Misano - 13 September
  7. MotoGP Emilia Romagna, Sirkuit Misano - 20 September
  8. MotoGP Catalunya, Sirkuit Barcelona - 27 September
  9. MotoGP Prancis, Sirkuit Le Mans - 11 Oktober
  10. MotoGP Aragon, Motorland Aragon - 18 Oktober
  11. MotoGP Teruel, Motorland Aragon - 25 Oktober
  12. MotoGP Eropa, Sirkuit Valencia - 8 November
  13. MotoGP Valencia, Sirkuit Valencia - 15 November
  14. MotoGP Amerika, Circuit of the Americas (COTA)**
  15. MotoGP Argentina, Termas de Rio Hondo**
  16. MotoGP Thailand, Sirkuit Internasional Chang**
  17. MotoGP Malaysia, Sirkuit Internasional Sepang**

**Seri dan tanggal menunggu konfirmasi sebelum 31 Juli 2020

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI