Suara.com - Pebulutangkis spesialis ganda campuran Indonesia, Melati Daeva Oktavianti mengaku kangen mencicipi masakah buatan orang tuanya di rumah kala merayakan Hari Raya Idul Fitri.
Namun, untuk perayaan Lebaran tahun ini, partner dari Praveen Jordan itu harus menunda rasa kangennya. Dia kekinian tengah menjalankan karantina mandiri di asrama Pelatnas PBSI.
"Saya suka ketupat sayur dan teman-temannya. Opor, rendang, kentang balado dan ati ampela," ujar Melati Daeva Oktavianti saat dihubungi Suara.com, beberapa waktu lalu.
"Semua orang juga ingin lebaran bareng keluarga, cuma ya bagaimana. Saya juga sedih, tapi lihat kondisinya juga kan," tambahnya.
Baca Juga: 5 Pembalap MotoGP dengan Kemenangan Terbanyak, Marc Marquez Urutan Berapa?
Untuk diketahui, demi menghindari infeksi Covid-19, PBSI telah melarang seluruh atletnya untuk pulang ke rumah.
Melati dan atlet lain telah berada di Pelatnas sejak 15 Maret lalu atau sepulangnya dari ajang All England di Birmingham, Inggris.
Demi mengobati rasa rindu para atlet, PBSI sebelumnya telah memperbolehkan sanak keluarga untuk menjenguk mereka di Pelatnas pada hari H Lebaran, Minggu (24/5/2020).
"Sekrang tak bisa (Lebaran) bareng orang tua. Tidak ada sholat ied juga. Makanan (lebarannya) juga dikirim," tandas Melati.
Baca Juga: Italia Longgarkan Lockdown, Valentino Rossi Libas Sirkuit Misano