Pesan Tontowi Ahmad untuk Apriyani Rahayu Cs: Harus Punya Mindset Juara

Rizki Nurmansyah Suara.Com
Rabu, 20 Mei 2020 | 20:25 WIB
Pesan Tontowi Ahmad untuk Apriyani Rahayu Cs: Harus Punya Mindset Juara
Pasangan ganda campuran Indonesia Tontowi Ahmad dan Apriyani Rahayu mengembalikan shuttlecock ke arah pasangan ganda campuran Inggris Chris Adcock dan Gabrielle Adcock dalam babak kedua Daihatsu Indonesia Masters 2020 di Istora Senayan, Jakarta, Kamis (16/1). [Suara.com/Angga Budhiyanto]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Tontowi Ahmad berharap para juniornya di Pelatnas PBSI bisa melanjutkan perjuangannya dengan mencetak prestasi bagi Indonesia.

Hal itu disampaikannya usai memutuskan gantung raket. Tontowi Ahmad pensiun pada Senin (18/5/2020) lalu.

Keputusan pensiun diumumkan suami dari Michelle Harminc ini di akun Instagram pribadinya @tontowiahmad_.

Tontowi Ahmad mengungkapkan, tak mudah baginya mengambil keputusan pensiun dari dunia yang telah membesarkan namanya ini.

Baca Juga: Nikmati Masa Pensiun, Tontowi Ahmad Ingin Liburan ke Kampung Halaman Istri

"Memutuskan pensiun itu rasanya campur aduk. Saya sudah lama menjalani hidup sebagai atlet bulutangkis," kata Tontowi Ahmad dalam keterangan tertulis yang diterima Suara.com, Rabu (20/5/2020).

"Di satu sisi lega karena ada waktu buat keluarga, tapi ada rasa kangen mau main badminton lagi," ungkapnya.

Selama berkarier di pentas bulutangkis, sudah banyak gelar yang dipersembahkan Tontowi Ahmad bagi Merah Putih.

Bersama partnernya, Liliyana Natsir, diantaranya Tontowi Ahmad pernah merebut medali emas Olimpiade 2016, dua kali gelar juara dunia, dan hattrick beruntun All England (2012, 2013, 2014).

Reaksi ganda campuran Indonesia Tontowi Ahmad dan Liliyana Natsir usai mengalahkan pasangan Malaysia di final Olimpiade 2016 Rio de Janeiro. [AFP]
Pasangan ganda campuran Indonesia Tontowi Ahmad dan Liliyana Natsir menggigit medali emas Olimpiade 2016 Rio de Janeiro, Brasil, usai mengalahkan pasangan Malaysia di final. [AFP]

Tontowi Ahmad berharap, para juniornya seperti Apriyani Rahayu dan kawan-kawan, bisa terus melanjutkan prestasi untuk Indonesia.

Baca Juga: Belum Move On, Tontowi Ahmad Kerap Bermimpi Tengah Bertanding

"Mudah-mudahan apa yang saya dan Cik Butet (sapan akrab Liliyana) capai bisa jadi motivasi untuk para pemain muda," tuturnya.

"Dan yang penting itu, harus punya mindset seorang juara yaitu jangan pernah puas."

"Sekarang juara, besok kejar gelar lagi. Kalau ada target, latihan juga jadi lebih semangat," pungkas Tontowi Ahmad.

Sebelum gantung raket, pria berusia 32 tahun itu sempat bertandem dengan dua atlet muda yakni Winny Oktavina Kandow dan Apriyani Rahayu.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI