Formula 1: Ini Kandidat Pengganti Sebastian Vettel di Ferrari

Rizki Nurmansyah Suara.Com
Rabu, 13 Mei 2020 | 16:49 WIB
Formula 1: Ini Kandidat Pengganti Sebastian Vettel di Ferrari
Pebalap Ferrari asal Jerman, Sebastian Vettel, merayakan keberhasilannya finis di podium ketiga balapan F1 GP Hungaria di Sirkuti Hungaroring, Minggu (4/8/2019). [AFP/Attila Kisbenedek]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ferrari dan Sebastian Vettel pada, Selasa (12/5/2020), telah memastikan mereka akan berpisah setelah akhir musim ini, meninggalkan satu bangku kosong untuk 2021 guna menemani Charles Leclerc.

Setelah tak tercapai kesepakatan di antara keduanya, pebalap asal Jerman itu menyatakan jika "tak ada lagi keinginan untuk bersama setelah akhir musim ini. Urusan keuangan bukan menjadi penentu keputusan bersama ini."

Ferrari sekarang memiliki daftar panjang pebalap yang berpeluang menggantikan sang juara dunia empat kali itu. Secara teknis masih tersisa satu kursi kosong di setiap tim musim depan

Dilansir, laman resmi Formula 1, Kepala Tim Ferrari Mattia Binotto telah menerima sejumlah panggilan dari para pebalap yang ada di dalam dan di luar grid Formula 1, sejumlah manajer juga telah berkomunikasi lewat video conference.

Baca Juga: Tips Menjaga Stamina saat Puasa ala Aiman Cahyadi

Ferrari juga dikabarkan akan segera mengumumkan siapa pengganti Vettel untuk tahun depan dalam waktu dekat. Namun siapa saja kandidatnya?

Kandidat Terkuat

Sejumlah media di Italia, Spanyol dan Jerman, juga menyebut Carlos Sainz menjadi kandidat utama menempati bangku yang ditinggalkan Vettel tahun depan setelah pebalap McLaren itu menunjukkan performa terbaiknya tahun lalu.

Pebalap asal Spanyol itu mampu keluar dari bayang-bayang Max Verstappen yang menjadi rekan satu timnya ketika menjalani tahun pertama di F1 bersama Toro Rosso.

Sainz memberi satu podium bagi McLaren sejak terakhir kali tim itu merasakan pesta sampange pada 2014.

Baca Juga: Wacana Duel Ke-3 Lawan Mike Tyson, Holyfield Cemas Kupingnya Digigit Lagi?

Valtteri Bottas juga masih tersedia di bursa pebalap di saat pebalap asal Finlandia itu akan habis kontraknya dengan Mercedes akhir 2020.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI