Fabio Quartararo Ingin Jajal Motor Balap Ducati, tapi ...

Minggu, 10 Mei 2020 | 14:27 WIB
Fabio Quartararo Ingin Jajal Motor Balap Ducati, tapi ...
Pebalap Petronas Yamaha SRT, Fabio Quartararo (tengah), meraih pole position pada kualifikasi MotoGP Valencia di Sirkuit Ricardo Tormo, Sabtu (16/11/2019). [AFP/Jose Jordan]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Fabio Quartararo, pembalap asal Prancis yang tahun depan bakal gabung dengan tim Monster Yamaha ini tengah menjadi sorotan.

Pembalap ini menjadi pengganti Valentino Rossi di tim tersebut pada 2021. Quartararo pun mengaku bahwa dirinya banyak terinspirasi oleh pembalap berjuluk the Doctor tersebut.

Dilansir dari GP One, Quartararo berencana untuk mengikutsertakan semua kru yang terlibat dengannya selama berada di tim Petronas Yamaha.

"Saya bertemu dengan tim masa depan saya di tahun 2018 di Sirkuit Red Bull Ring. Saya merasa bahwa Diego Gubellini (Kepala Kru Tim Quartararo) adalah sosok yang tenang. Tim kami layaknya seperti keluarga. Kami kerja keras, tapi setelah itu kami bersenang-senang," ucap pembalap yang kini masih berada di tim Petronas Yamaha tersebut.

Baca Juga: Begini Jadinya Jika Balapan Virtual MotoGP Ada Klasemennya, Ketat Pol!

Fabio Quartararo (kiri) dan Franco Morbidelli dalam peluncuran motor dan tim untuk MotoGP 2020 di Sirkuit Sepang, Malaysia, Kamis (6/2/2020). [AFP/Mohd Rasfan]
Fabio Quartararo (kiri) dan Franco Morbidelli dalam peluncuran motor dan tim untuk MotoGP 2020 di Sirkuit Sepang, Malaysia, Kamis (6/2/2020). [AFP/Mohd Rasfan]

Quartararo juga berujar bahwa dirinya sangat termotivasi untuk menjadi pembalap berkat Valentino Rossi. Ia pun juga tertarik mengikuti jejak pembalap tersebut, bahkan untuk naik motor Ducati.

"Saya menaiki motornya tahun depan, saya harap saya mendapat lebih banyak cinta daripada benci di Italia. Saya juga ingin menjajal semua motor di kejuaraan, tapi cuma demi meningkatkan motor Yamaha," ucap pembalap berjuluk El Diablo tersebut.

"Aspek yang mengesankan dari Ducati adalah kecepatannya. Berada di atas motor tersebut tentu bakal mengesankan," imbuhnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI