Titik Terang Jadwal MotoGP 2020, Sirkuit Jerez Spanyol Bakal Jadi Pembuka

Sabtu, 09 Mei 2020 | 09:00 WIB
Titik Terang Jadwal MotoGP 2020, Sirkuit Jerez Spanyol Bakal Jadi Pembuka
Para pebalap memulai balapan seri Spanyol di Sirkuit Jerez, Minggu (6/5/2018) [AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kabar baik datang dari penyelenggaraan MotoGP 2020. Jadwal MotoGP 2020 sudah menemui titik terang. Pihak Dorna selaku penyelenggara siap untuk memulai MotoGP pada Juli mendatang.

Carmelo Ezpelata, selaku bos Dorna Sports, mengatakan jadwal perdana MotoGP dimulai pada akhir Juli 2020 dengan sirkuit Jerez, Spanyol menjadi seri pembukanya.

Namun hal ini belum sepenuhnya pasti. Hal itu karena Dorna Sports masih menunggu izin dari pemerintah Spanyol.

"Kami sudah menyiapkan ini selama berhari-hari. Seperti yang sudah saya jelaskan, kami punya ide untuk memulai balapan pada akhir Juli," kata Ezpeleta, dilansir dari MotoGP.

Baca Juga: Tekad Ducati Runtuhkan Dominasi Marc Marquez di Kelas Para Raja

Pebalap Ducati Jorge Lorenzo bersaing sengit dengan pebalap lainnya di tikungan MotoGP Spanyol, Minggu (6/5/2018) [AFP]
Pebalap Ducati Jorge Lorenzo bersaing sengit dengan pebalap lainnya di tikungan MotoGP Spanyol, Minggu (6/5/2018) [AFP]

Jika pemerintah Spanyol sudah memberi izin, bukan tidak mungkin balapan perdana di sirkuit Jerez, Spanyol bakal terselenggara.

Tak cuma itu, pihak Dorna Sport juga berkeliling ke beberapa negara seperti Austria dan Italia untuk me-lobby pemerintah agar MotoGP bisa terselenggara sesuai jadwal.

Saat ini tersisa 12 seri yang masih tertera sesuai jadwal. Dorna sendiri yakin bisa menggelar 12 hingga 16 balapan di musim ini.

"Prosedur yang bakal kami terapkan di Spanyol, juga akan kami lakukan di negara-negara lain. Saya yakin, kami bisa menggelar balapan secara lengkap di Eropa," tutur Ezpeleta.

"Beberapa lomba kemungkinan juga diadakan di luar Eropa. Kami mempersiapkan antara 12 sampai 16 balapan musim ini," ujarnya.

Baca Juga: Marc Marquez Siap Serahkan Gelar Juara ke Pembalap Muda, Siapa nih?

Semoga jadwal MotoGP yang baru segera terealisasi. GP Mania pasti juga nggak sabar kan melihat aksi jagoan kalian berlaga di sirkuit?

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI