Cuit Postingan Cabul, Akun Twitter Giannis Di-Hack

Rizki Nurmansyah Suara.Com
Jum'at, 08 Mei 2020 | 15:55 WIB
Cuit Postingan Cabul, Akun Twitter Giannis Di-Hack
Forward asal Yunani yang bermain di klub NBA Milwaukee Bucks, Giannis Antetokounmpo. [AFP/Nicolas Asfouri]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - MVP NBA Giannis Antetokounmpo menyatakan bahwa akun Twitter-nya di-hack seseorang yang memposting serangkaian cuitan cabul.

Hal itu disampaikan pihak klubnya, Milwaukee Bucks, dalam pernyataan resmi di Twitter klub, Kamis (7/5/2020) waktu setempat.

"Akun media sosial Giannis Antetokounmpo diretas sore ini dan sudah diturunkan. Penyelidikan sedang dilakukan," kata Milwaukee Bucks.

Sebagian besar cuitan tersebut bernada cabul atau rasis kepada teman satu tim atau rival dari klub-klub lawan.

Baca Juga: Tak Mau Kalah dari Mike Tyson, Evander Holyfield Umumkan Kembali Naik Ring

Salah satunya mencemooh bintang besar NBA mendiang Kobe Bryant.

Sebelum di-hack, Kostas Antetokounmpo, kakak Giannis, yang sedang menjalani kontrak dua arah dengan Los Angeles Lakers dan tim G-League, ia juga telah mengonfirmasi akun Twitter adiknya diretas.

Pada akun Twitternya sendiri, Kostas Antetokounmpo mengatakan kerusakan tidak terbatas pada akun media sosial Giannis.

"Akun Twitter, telepon, email, dan bank milik Giannis diretas!" cuit Kostas.

"Dia benar-benar minta maaf atas semuanya yang dicuitkan dan ia akan segera kembali secepat mungkin! Hal-hal yang diucapkan oleh peretas ini sangat tidak pantas dan menjijikkan!"

Baca Juga: Tinju Dunia: Pernah Pukul KO, Danny Williams Tantang Rematch Mike Tyson

Perempuan yang sudah lama dipacari Giannis Mariah Danae Riddlesprigger, yang melahirkan anak pertama pasangan tersebut Februari lalu, juga mengunggah pesan yang sama.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI