Lorenzo gagal beradaptasi dengan RC213V, dan menderita cedera yang memaksanya tak bisa balapan di pertengahan musim.
Pada akhir musim MotoGP 2019, Jorge Lorenzo memutuskan mengakhiri kontrak dua tahunnya lebih awal dan pensiun, sebelum akhirnya menerima tawaran Yamaha sebagai pebalap penguji. Ia dijadwalkan kembali balapan dengan Yamaha M1 lewat wildcard.
1. Johann Zarco (Prancis) — KTM (2019)
Yamaha mendapat kritik 'keras' karena membiarkan Johann Zarco hengkang ke KTM pada 2019. Pebalap asal Prancis ini digadang-gadang punya potensi jadi juara dunia setelah mampu tampil konsisten selama dua musim bersama tim satelit Yamaha, Tech 3 (2017-2018).
Baca Juga: Kisah Pilu Rustico Torrecampo, Petinju Pertama yang Pukul KO Manny Pacquiao
Namun waktu jua lah yang menjawab kritikan tersebut. Juara dunia Moto2 2015 dan 2016 ini tak mampu memenuhi ekspektasi yang tinggi dari KTM. Dia 'dipecat" dari tim, enam balapan sebelum akhir musim.
Setelah membalap untuk LCR Honda dalam tiga balapan, menggantikan Takaaki Nakagami yang cedera, kekinian Zarco dikontrak Ducati untuk membalap bersama tim Avintia.