10 Pebalap Top MotoGP yang Redup Usai Pindah Tim (Bagian 2-Habis)

Rizki Nurmansyah Suara.Com
Rabu, 29 April 2020 | 05:05 WIB
10 Pebalap Top MotoGP yang Redup Usai Pindah Tim (Bagian 2-Habis)
Foto kolase pebalap top MotoGP, Jorge Lorenzo dan Valentino Rossi. [AFP/Pierre-Philippe Marcou/Lluis Gene]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Setelah, Selasa (28/4/2020) kemarin, redaksi Suara.com menampilkan bagian pertama 10 pebalap top MotoGP yang redup usai pindah tim, berikut bagian akhirnya.

Seperti lintasan sirkuit, para pebalap MotoGP juga tak terhindar dari yang namanya 'kelak-kelok' kehidupan.

Tak sedikit bahkan mereka yang mengalami surut prestasi usai pindah tim.

Berikut bagian terakhir 10 pebalap top MotoGP yang meredup prestasinya usai pindah tim dalam 17 tahun terakhir:

Baca Juga: Kisah Pilu Rustico Torrecampo, Petinju Pertama yang Pukul KO Manny Pacquiao

5. Valentino Rossi (Italia) — Ducati (2011-2012)

Pebalap Italia, Valentino Rossi, saat memperkuat tim Ducati. [AFP/Javier Soriano]
Pebalap Italia, Valentino Rossi, saat memperkuat tim Ducati. [AFP/Javier Soriano]

Banyak yang menyebut kepindahan Valentino Rossi ke Ducati pada 2011 lebih karena uang. Tapi itu sepertinya tak masalah bagi Ducati yang berharap kembali ke jalur juara.

Namun, Rossi gagal meniru jejak Casey Stoner yang berhasil jadi juara dunia bersama Ducati pada 2007. Performa pebalap berjuluk The Doctor itu pun merosot.

Selama dua musim memperkuat Ducati, Rossi tak sekalipun meraih kemenangan. Ia lantas memutuskan kembali ke Yamaha pada 2013.

4. Ben Spies (AS) — Yamaha (2011-2012)

Baca Juga: 10 Pebalap Top MotoGP yang Redup Usai Pindah Tim (Bagian 1)

Pebalap Amerika Serikat, Ben Spies, saat memperkuat tim pabrikan Yamaha. [AFP/Javier Soriano]
Pebalap Amerika Serikat, Ben Spies, saat memperkuat tim pabrikan Yamaha. [AFP/Javier Soriano]

Ben Spies dipromosikan ke tim pabrikan setelah dua musim memperkuat tim Monster Tech 3—tim satelit Yamaha—pada tahun 2011. Ia menggantikan Rossi yang pindah ke Ducati.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI