Biasanya Cuma 15 Hari, Shesar Berniat Puasa Full Tahun Ini

Jum'at, 24 April 2020 | 13:43 WIB
Biasanya Cuma 15 Hari, Shesar Berniat Puasa Full Tahun Ini
Pebulutangkis tunggal putra Indonesia, Shesar Hiren Rhustavito, terhenti kiprahnya di babak perempat final Thailand Masters 2020 usai kalah dari Shi Yu Qi (China), Jumat (24/1). [Humas PBSI]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pebulutangkis tunggal putra Indonesia, Shesar Hiren Rhustavito berniat menjalani ibadah puasa 30 hari penuh di bulan Ramadan tahun ini.

Terhentinya kompetisi internasional akibat pandemi virus Corona dijadikan Shesar sebagai kesempatan untuk memperbaiki ibadah puasa yang sebelumnya kerap bolong-bolong.

"Niatnya mau puasa full sebulan," ujar Shesar dalam keterangan tertulis yang diterima Suara.com, Jumat (24/4/2020).

"Biasanya kan selalu bolong-bolong puasanya karena ada program latihan persiapan ke turnamen. Sebulan itu cuma dapat 12-15 hari puasa."

Baca Juga: 4 Alasan PON 2020 Papua Ditunda ke Tahun Depan

Pebulutangkis tunggal putra Indonesia, Shesar Hiren Rhustavito, terhenti kiprahnya di babak perempat final Thailand Masters 2020 usai kalah dari Shi Yu Qi (China), Jumat (24/1). [Humas PBSI]
Pebulutangkis tunggal putra Indonesia, Shesar Hiren Rhustavito, terhenti kiprahnya di babak perempat final Thailand Masters 2020 usai kalah dari Shi Yu Qi (China), Jumat (24/1). [Humas PBSI]

Pandemi Covid-19 menjadi berkah tersendiri bagi atlet muslim. Sebab kompetisi bulutangkis internasional telah vakum sejak 15 Maret.

Federasi Bulutangkis Dunia (BWF) resmi menangguhkan seluruh kompetisi setidaknya hingga Agustus 2020, tergantung dari situasi pandemi virus Corona di dunia.

Ditahun-tahun sebelumnya, Shesar kerap tak bisa melaksanakan ibadah puasa secara penuh. Padatnya turnamen menjadi halangan.

"Sebetulnya batalin puasa itu bukan karena takut nggak kuat, karena saya tahu kondisi badan sendiri," ujar atlet kelahiran Sukoharjo, 3 Maret 1994.

"Tapi tahun lalu itu misalnya latihan sudah terlalu berat, sadar diri kemampuan seperti apa, jadi nggak mau maksa buat puasa, demi jaga kondisi," tandas Shesar.

Baca Juga: Sudah Dapat Segalanya dari Uang hingga Capres, Pacquiao Disarankan Pensiun

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI