Suara.com - Komite Olimpiade Internasional (IOC) memberi penghormatan kepada dokter dan tim medis yang tengah bekerja keras melawan pandemi Covid-19.
Apresiasi dan penghormatan itu disampaikan langsung Presiden IOC, Thomas Bach, tepat di hari Kesehatan Dunia, Rabu (8/4/2020).
"Hari ini kami memberi penghormatan untuk orang-orang yang bekerja sangat keras melawan pandemi Covid-19," ujar Bach lewat video yang diunggah twitter @Olympics.
"Terimakasih untuk semua dokter, perawat, tim medis dan semua relawan. Terima kasih untuk dedikasi dan komitmen. Kalian adalah pemenang sejati."
Baca Juga: Olimpiade 2020 Ditunda, Olimpian: Menunggu 1 Tahun Bukanlah Akhir Segalanya
"Saat semua ini berakhir, saya harap komitmen dan kerja keras anda tak akan dilupakan, kalian pantas untuk mendapat dukungan," tambahnya.
Bach juga membeberkan bahwa perang menghadapi pandemi virus Corona tak hanya dilakukan para dokter dan tim medis, berbagai kalangan masyarakat, termasuk atlet juga turut membantu.
Dari komunitas Olimpiade sendiri, Bach menyebut banyak atlet yang kini ikut turun tangan memerangi virus yang menyerang sistem pernapasan itu.
Disaat Olimpiade 2020 mengalami penundaan selama satu tahun, para Olimpian kini bahu-membahu mengerahkan kemampuan di medan laga yang berbeda, yakni fasilitas kesehatan.
“Banyak anggota komunitas Olimpiade dan banyak atlet Olimpiade adalah bagian dari tim Anda," tutur Bach.
Baca Juga: Olimpiade 2020 Ditunda, Karate Indonesia Merasa Diuntungkan
"Mereka bekerja di rumah sakit dan fasilitas kesehatan. Jadi, bahkan di masa yang belum pernah terjadi sebelumnya ini, olahraga memberi harapan," tandasnya.