IBL Dihentikan Sementara, Adhi Pratama Isi Waktu dengan Podcast

Selasa, 24 Maret 2020 | 12:44 WIB
IBL Dihentikan Sementara, Adhi Pratama Isi Waktu dengan Podcast
Pebasket Pelita Jaya Basketball dan Timnas Indonesia, Adhi Pratama Prasetyo Putra, ditemui di GBK Arena, Senayan, Jakarta, Kamis (29/8/2019). [Suara.com/Arief Apriadi]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Penggawa Pelita Jaya Bakrie, Adhi Pratama Prasetyo Putra memiliki kegiatan lain selama IBL 2020 dihentikan sementara akibat wabah virus Corona di Indonesia.

Tak ingin membuang waktu percuma, Adhi Pratama memilih untuk berbagi cerita lewat podcast miliknya yang diberi nama Turnover.

Podcast Turnover berisi konten mengenai kehidupan dan isu terkini. Lewat podcast tersebut, ia berharap bisa lebih dekat dengan penggemar.

"Seperti namanya, turnover atau di basket biasanya dianggap sebuah kesalahan. Intinya ingin memberikan cerita tentang bagaimana bangkit dari kegagalan," ujar Adhi dalam keterangan tertulis yang diterima Suara.com, Selasa (24/3/2020).

Baca Juga: Pebulutangkis Tercantik Dunia Dukung Penundaan Olimpiade 2020

"Ini sekaligus memang untuk mengisi waktu kosong juga selama IBL belum dimulai lagi," tambahnya.

Adhi Pratama dan seluruh pemain Pelita Jaya lainnya saat ini tengah diliburkan.

Kendati demikian, dia tetap menjaga kondisi fisik dengan rutin berlatih di rumah.

"Pastinya tetap workout. Sama latihan basket setiap sore di dekat rumah," jelas mantan center HangTuah.

Pebasket Adhi Pratama Prasetyo Putra (kedua dari kanan) saat memperkuat Timnas Indonesia melawan Thailand di penyisihan Grup A Asian Games 2018, Minggu (20/8). [AFP/Lillian Suwanrumpha]
Pebasket Adhi Pratama Prasetyo Putra (kedua dari kanan) saat memperkuat Timnas Indonesia melawan Thailand di penyisihan Grup A Asian Games 2018, Minggu (20/8). [AFP/Lillian Suwanrumpha]

Keputusan penghentian sementara IBL 2020 hanya beberapa jam jelang berlangsungnya Seri VII di GOR Bimasakti, Malang, Jawa Timur, 13 Maret lalu.

Baca Juga: Tak Takut Mati karena Corona, Manny Pacquiao: Pemimpin Harus di Garis Depan

Seluruh klub peserta sendiri, termasuk Timnas Indonesia sudah berada di venue pertandingan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI