Suara.com - Komite Olimpiade Kanada (COC) bersama Komite Paralimpiade Kanada (CPC) memutuskan untuk tidak mengirim atlet ke Olimpiade 2020 Tokyo dan Paralimpiade 2020.
Kanada khawatir dengan kesehatan atlet dan ofisial apabila tetap mengikut Olimpiade 2020 di tengah pandemi virus Corona.
Keputusan itu diambil pada, Minggu (22/3/2020) waktu setempat, setelah COC, CPC, dan pemerintah Kanada menggelar diskusi intensif.
"Komite Olahraga Nasional dan pemerintah Kanada telah membuat keputusan sulit untuk tidak mengirim atlet ke Olimpiade dan Paralimpiade 2020," demikian pernyataan COC dikutip Suara.com dari Olympic.ca, Senin (23/3/2020).
Baca Juga: PM Jepang: Penundaan Olimpiade 2020 Mungkin Tak Terhindarkan
COC dan CPC juga mendorong Komite Olimpiade Internasional (IOC) dan Komite Paralimpiade Internasional (IPC) serta Badan Kesehatan Dunia (WHO) untuk menunda Olimpiade 2020 setahun ke depan.
Menurut mereka, yang terpenting saat ini adalah menjaga keselamatan, tak hanya atlet dan ofisial, melainkan masyarakat di seluruh dunia.
"COC dan CPC meninjau surat dan rilis berita yang dikirim hari Minggu oleh IOC. Kami berterima kasih kepada IOC atas jaminannya bahwa ia tidak akan membatalkan Olimpiade Tokyo 2020."
"Kami juga menghargai bahwa IOC memahami pentingnya mempercepat pengambilan keputusan terkait kemungkinan penundaan Olimpiade 2020."
IOC dan IPC sebelumnya tengah mendikusikan kemungkinan untuk menunda Olimpiade 2020. Keputusan nasib Olimpiade 2020 baru akan keluar setelah empat minggu ke depan sejak, Minggu (22/3/2020).
Baca Juga: Positif Corona, Rudy Gobert Sempat Kehilangan Indera Penciuman