Positif Corona, Rudy Gobert Sempat Kehilangan Indera Penciuman

Rizki Nurmansyah Suara.Com
Senin, 23 Maret 2020 | 12:51 WIB
Positif Corona, Rudy Gobert Sempat Kehilangan Indera Penciuman
Bintang NBA Utah Jazz asal Prancis, Rudy Gobert. [AFP/Nicolas Asfouri]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Center Utah Jazz, Rudy Gobert mengatakan, sempat kehilangan indera penciuman saat berusaha memulihkan diri dari virus Corona Covid-19.

Rudy Gobert merupakan pemain NBA pertama yang dinyatakan positif terinfeksi virus Corona.

Isu itu langsung direspons cepat pihak NBA dengan menghentikan sementara kompetisi reguler 2019/20.

Melalui akun Twitter pribadinya, Rudy Gobert pun menanyakan kepada para followers-nya apakah mengalami masalah indera penciuman seperti dirinya.

Baca Juga: Praveen / Melati Ungkap Sensasi Juara All England 2020 Ditengah Isu Corona

"Update untuk kalian, (saya) kehilangan indera penciuman dan pengecap yang jelas merupakan salah satu gejala, belum dapat mencium bau apa pun selama empat hari terakhir. Adakah yang mengalami hal serupa?" cuit Rudy Gobert.

Selang sehari setelah pengumuman Rudy Gobert positif Corona, rekan setimnya di Utah Jazz, Donovan Mitchell, juga dinyatakan positif terjangkit Covid-19.

Setelahnya 10 pemain NBA lainnya berdasarkan hasil tes menunjukkan positif Corona. Hanya lima pemain yang diungkap identitasnya sebagai atlet NBA positif Corona.

Guard Utah Jazz, Donovan Mitchell. [AFP/Ronald Martinez]
Guard Utah Jazz, Donovan Mitchell. [AFP/Ronald Martinez]

Selain Rudy Gobert dan Donovan Mitchell, lainnya adalah forward Brooklyn Nets Kevin Durant, pemain Detroit Pistons Christian Wood, dan Marcus Smart dari Boston Celtics.

Pada 14 Maret 2020, Rug Gobert menyumbangkan dana total sebesar 500.000 dolar untuk para pekerja di arena di Utah dan Oklahoma City, serta untuk pemulihan dari virus Corona Covid-19 di kampung halamannya, Prancis.

Baca Juga: Lorenzo Kembali ke Lintasan MotoGP, Marquez: Dia Takut Honda, Bukan Balapan

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI