Suara.com - Pebulutangkis tunggal putra Indonesia, Shesar Hiren Rhustavito gagal melangkah ke perempat final All England 2020.
Kiprah Shesar di turnamen bulutangkis tertua itu terhenti setelah takluk dari wakil Denmark, Rasmus Gemke, Kamis (12/3/2020).
Bertanding di Arena Birmingham, Inggris, pebulutangkis 26 tahun itu kalah dengan skor 21-18, 13-21 dan 19-21.
![Pebulutangkis tunggal putra Denmark, Rasmus Gemke. [AFP/Toshifumi Kitamura]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2020/03/12/45803-rasmus-gemke.jpg)
Sebelum tanding, Shesar mengklaim telah menganalisis permainan Gemke di babak pertama All England 2020, Rabu (11/3).
Pada babak pertama, Gemke juga menghentikan kiprah tunggal putra Indonesia lainnya, Anthony Sinisuka Ginting.
Namun, Shesar tak menampik masih banyak yang perlu dievaluasi dari penampilannya.
"Sebenarnya saya sudah mempelajari pemainan dia dengan Ginting," ujar Shesar dalam keterangan tertulis yang diterima Suara.com, Kamis (12/3/2020).
"Dari situ saya pelajari dia mainnya tipe serang. Strateginya berjalan, cuma masih ada beberapa yang perlu dievaluasi lagi," ungkapnya.
![Pebulutangkis tunggal putra Indonesia, Shesar Hiren Rhustavito, terhenti kiprahnya di All England 2020 setelah kalah dari Rasmus Gemke (Denmark), Kamis (12/3). [Humas PBSI]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2020/03/12/82592-shesar-hiren-rhustavito.jpg)
Tak Tersisa
Baca Juga: Duel Lawan Petinju Legendaris Dunia, Khabib Diimingi Bayaran Rp 1,4 Triliun
Hasil pertandingan All England 2020 ini secara khusus membuat sektor tunggal putra Indonesia tak tersisa.