Atlet angkat besi Indonesia, Deni, mengaku kecewa dengan keputusan PB PABBSI yang mencoretnya dari Pelatnas. Kini, ia akan mengalihkan fokus ke PON 2020 Papua.
"Saya tetap fokus untuk PON. Ini bukan akhir segalanya," kata Deni dikutip Suara.com dari Antara, Jumat (6/3/2020).
3. Piala Davis 2020: Unggul 2-0, Indonesia Diambang Terhindar Degradasi
Baca Juga: Hadapi 2 Bintang UFC, Legenda Tinju Dunia Minta Bayaran Rp 8,5 Triliun
Tim beregu putra Indonesia diambang kemenangan atas Kenya dalam laga play-off world group II Piala Davis 2020. Hal itu menyusul kemenangan sapu bersih di hari pertama, Jumat (6/3/2020).
Indonesia yang menurunkan Christopher Rungkat dan David Agung Susanto sebagai tunggal pertama dan kedua, berhasil meraih hasil positif di Tennis Indoor Senayan, Jakarta.
4. Jorge Lorenzo Pastikan Kembali Balapan dengan Yamaha di MotoGP 2020
Jorge Lorenzo dipastikan akan kembali membalap di kelas MotoGP. Ia akan tampil sebagai pebalap wildcard tim Monster Energy Yamaha pada MotoGP Catalunya, Spanyol pada 3 Mei nanti.
Baca Juga: Kans ke Olimpiade 2020 Tertutup Usai Dicoret dari Pelatnas, Ini Kata Deni
Hal itu disampikan langsung oleh Jorge Lorenzo dalam video yang diunggah di akun Twitter pribadi dan tim Yamaha, Kamis (5/3/2020).