Kanvaskan Wilder, Tyson Fury Juara Dunia Kelas Berat WBC

Minggu, 23 Februari 2020 | 13:00 WIB
Kanvaskan Wilder, Tyson Fury Juara Dunia Kelas Berat WBC
Petinju kelas berat asal Inggris, Tyson Fury (tengah), merayakan keberhasilannya memenangi duel melawan Tom Schwarz, Sabtu (15/6/2019), di MGM Grand Garden Arena, Las Vegas, AS. [AFP/Steve Marcus]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Hasil ini membuat Tyson Fury berhasil menjaga rekor tak terkalahkan sepanjang karier profesional. Tercatat, petinju berjuluk The Gipsy King ini sudah meraih 30 kemenangan dan satu hasil imbang.

Sementara bagi Deontay Wilder sendiri, hasil ini menjadi petaka. Selain harus kehilangan sabuk juara dunia kelas berat versi WBC, rekor apiknya pun tercoreng.

Sebelum kalah dari Fury, Wilder memiliki rekor amat gemilang yakni 42 kali menang (41 KO), dan sekali imbang. Kekalahan ini membuat rekor sempurnanya tercoreng.

Baca Juga: Sesumbar, Tyson Fury: Saya Akan Pukul KO Wilder di Ronde Dua

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI