Suara.com - Timnas basket Indonesia gagal memaksimalkan laga kandang kala menghadapi Korea Selatan pada laga perdana Grup A Kualifikasi FIBA Asia Cup 2021, Kamis (20/2/2020).
Bertanding di Britama Arena, Kelapa Gading, Jakarta Utara, skuat Garuda kalah dengan skor telak 76-109.
Jalannya Pertandingan
Sejak awal, pertandingan berlangsung dengan intesitas tinggi. Jongkyu Kim membuka poin pertama Korsel dari lemparan free throw.
Baca Juga: Kualifikasi Asia: Bungkam Thailand Jadi Harga Mati Timnas Indonesia
Tim Negeri Gingseng bahkan sempat unggul 3-0 sebelum lemparan three points Kaleb Ramot Gemilang menyamakan kedudukan menjadi 3-3.
Kendati bermain tanpa pemain naturalisasi Indonesia tampil cukup klinis di lima menit awal kuarter pertama berjalan.
Tercatat, Abraham Damar Grahita cs sempat unggul 11-7 dari Korea saat kuarter pertama menyisakan 6 menit 41 detik.
Tak lama berselang, tim tamu mampu berbalik unggul 11-14 hingga pelatih Rajko Toroman memutuskan mengambil time out.
Selepas time out, skuat Garuda mampu bermain baik. Arki Dikania Wisnu dan kawan-kawan bahkan berhasil unggul dengan marjin cukup lebar 27-21 saat kuarter pertama berakhir.
Baca Juga: 5 Petinju dengan Pukulan Terkeras Masa Kini, Nomor 2 Raja KO dari Rusia
Memasuki kuarter kedua, Korsel tampil begitu ngotot. Timnas Indonesia dihujani lemparan tiga angka hingga berbalik tertinggal 30-37.
Unggul cukup jauh membuat Korea Selatan tampil semakin nyaman. Alhasil, Yang Hongseok dkk berhasil mengungguli Indonesia dengan skor 55-37 di babak pertama.
Kalah Postur
Di kuarter ketiga, Indonesia mencoba bangkit. Permainan cepat ditambah kombinasi lemparan tiga angka, membuat skuat asuhan Rajko Toroman sempat memperkecil tertinggalan menjadi 48-62.
Namun, Timnas Indonesia yang sejak awal memang kalah postur, terlihat keteteran dipertengahan kuarter.
Sulitnya Kevin Yonas Sitorus dkk memenangkan bola rebound—offense maupun defense—membuat Indonesia kian tertinggal 51-91 di akhir kuarter ketiga.
Di kuarter keempat, skuat Merah Putih semakin tertinggal dari Korsel. Indonesia pada akhirnya kalah dengan skor telak 76-109.
Mesin Gol
Kim Nakhyeon jadi mesin gol Korsel dengan 14 poin. Sementara dari kubu skuat Garuda, Abraham Damar Grahita mencatatkan 25 angka dan empat assist dalam laga Indonesia vs Korsel ini.
Di laga kedua kualifikasi Asia ini, Indonesia akan menghadapi Filipina. Laga tersebut akan berlangsung, Minggu (23/2/2020), di Britama Arena.