Top 5 Olahraga: Tim Putri Lolos Piala Uber, Atlet RI Pecahkan Rekor Dunia

Rizki Nurmansyah Suara.Com
Selasa, 18 Februari 2020 | 07:05 WIB
Top 5 Olahraga: Tim Putri Lolos Piala Uber, Atlet RI Pecahkan Rekor Dunia
Atlet Indonesia Rizky Juniansyah (tengah) berhasil meraih tiga medali emas sekaligus memecahkan dua rekor dunia saat turun di kelas 73 kg kelompok remaja di Kejuaraan Angkat Besi Remaja & Junior Asia 2020 di Uzbekistan Sports Complex, Uzbekistan, Minggu (16/2/2020). [Dok. Asian Weightlifting Federation]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Atlet muda Indonesia Rizky Juniansyah memecahkan rekor dunia saat turun di Kejuaraan Angkat Besi Remaja & Junior Asia 2020 di Uzbekistan.

Rizky yang turun di kelas 73 kg, mengikuti jejak kompatriotnya Muhammad Faathir yang juga memecahkan dua rekor dunia remaja di kelas 61 kg.

Lifter muda Indonesia, Muhammad Faathir (kanan) berhasil meraih tiga medali emas sekaligus memecahkan dua rekor dunia remaja di kelas 61kg saat turun di Kejuaraan Angkat Besi Junior Asia 2020 di Uzbekistan Sports Complex, Uzbekistan, Sabtu (15/2/2020). [Istimewa]
Lifter muda Indonesia, Muhammad Faathir (kanan) berhasil meraih tiga medali emas sekaligus memecahkan dua rekor dunia remaja di kelas 61kg saat turun di Kejuaraan Angkat Besi Junior Asia 2020 di Uzbekistan Sports Complex, Uzbekistan, Sabtu (15/2/2020). [Istimewa]

Berita mengenai atlet Indonesia ini satu diantara lima berita olahraga terpopuler di kanal sport Suara.com pada, Senin (17/2/2020).

Lainnya ada berita mengenai tim putri Indonesia yang lolos ke Piala Uber 2020 meski terhenti di babak perempat final BATC 2020.

Baca Juga: Sambangi KBRI Manila, Tim Indonesia Lakukan Pengukuran Suhu Badan, Ada Apa?

Selain itu, masih dari dunia bulutangkis, ada kabar mengenai mundurnya pasangan Tontowi Ahmad/Apriyani Rahayu dari ajang Barcelona Spain Masters 2020.

Pasangan Ganda Campuran Indonesia Tontowi Ahmad dan Apriyani Rahayu mengembalikan shuttle kok ke arah Pasangan Ganda Campuran Inggris Chris Adcock dan Gabrielle Adcock dalam babak kedua Daihatsu Indonesia Master 2020 di Istora Senayan, Jakarta, Kamis (16/1).[Suara.com/Angga Budhiyanto]
Pasangan Ganda Campuran Indonesia Tontowi Ahmad dan Apriyani Rahayu mengembalikan shuttle kok ke arah Pasangan Ganda Campuran Inggris Chris Adcock dan Gabrielle Adcock dalam babak kedua Daihatsu Indonesia Master 2020 di Istora Senayan, Jakarta, Kamis (16/1).[Suara.com/Angga Budhiyanto]

Di lain sisi, ada berita terkait rencana duel tinju dunia antara Manny Pacquiao vs Conor McGregor, dan peluncuran mobil baru tim Williams Racing untuk menghadapi Formula 1 musim 2020.

Mau tahu lebih lengkap mengenai berita-berita tersebut? Simak dalam ulasan Top 5 Olahraga berikut ini:

1. Gagal ke Semifinal BATC, Tim Putri RI Tetap Lolos Piala Uber, Kok Bisa?

Skuat tim bulutangkis putri Indonesia di Badminton Asia Team Championships 2020. [Instagram/badminton.ina]
Skuat tim bulutangkis putri Indonesia di Badminton Asia Team Championships 2020. [Instagram/badminton.ina]

Tim putri Indonesia dipastikan lolos ke putaran final Piala Uber 2020 kendati gagal melaju ke semifinal Badminton Asia Team Championships (BATC) 2020 pekan lalu.

Baca Juga: Melawan Pacquiao Dinilai Lebih Berbahaya Buat McGregor daripada Mayweather

Turnamen BATC 2020 sendiri turut menjadi ajang kualifikasi Piala Thomas dan Uber 2020.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI