Suara.com - Masa depan Valentino Rossi untuk musim depan masih belum ada kejelasan.
Hal ini usai tim Yamaha MotoGP lebih memilih Fabio Quartararo menjadi pembalap utama daripada Valentino Rossi.
Bersama Maverick Vinales, Fabio Quartararo bakal menjadi senjata baru Yamaha untuk mengangkat prestasi Yamaha.
Meski tak jadi pembalap utama, The Doctor justru diberikan pilihan menarik dari Yamaha.
Baca Juga: Tak Muluk-Muluk, Ini Target Rossi Jelang Lengser dari Tim Pabrikan Yamaha
The Doctor bakal tetap bisa membalap bersama Yamaha dengan spek mesin sama di tim satelit Petronas Yamaha.
Nah ada kabar baru lagi nih mengenai masa depan Rossi.
Dikabarkan Aprilia melirik Valentino Rossi untuk bisa bekerja sama lagi.
Hal ini diungkapkan oleh Carlo Penat, pengamat MotoGP sekaligus mantan Manager Valentino Rossi kepada GPOne.
"Saya merasa adanya intuisi antara The Doctor dan Aprilia. Keinginan Aprilia adalah mengikat diri dengan VR46, menciptakan kolaborasi menyeluruh untuk masa depan," ujar Pernat.
Baca Juga: Gantikan Valentino Rossi di Yamaha, Fabio Quartararo Berasa Mimpi
Valentino Rossi sendiri bukan orang asing bagi Aprilia.