Suara.com - Jorge Lorenzo resmi kembali ke kancah balap MotoGP dan Yamaha. Namun ia bukan lagi akan lakukan balapan, melainkan sebagai pebalap penguji.
Pengumuman Jorge Lorenzo sebagai pebalap penguji disampaikan pihak Yamaha dalam laman resmi mereka.
Berita kembalinya Jorge Lorenzo ke Yamaha satu diantara lima berita olahraga terpopuler di kanal sport Suara.com pada, Kamis (30/1/2020).
Lainnya, masih dari arena MotoGP, terkait keputusan Yamaha menggaet pebalap muda Fabio Quartararo untuk MotoGP musim 2021 dan 2022.
Baca Juga: Tak Muluk-Muluk, Ini Target Rossi Jelang Lengser dari Tim Pabrikan Yamaha
Selain itu, ada curhatan istri Kobe Bryant atas musibah memilukan yang menimpa keluarga mereka, dan aksi legenda bulutangkis Indonesia Susy Susanti meminta sepeda ke Presiden Joko Widodo (Jokowi).
Mau tahu lebih lengkap mengenai berita-berita tersebut? Simak dalam ulasan Top 5 Olahraga berikut ini:
1. Jorge Lorenzo Susul Maverick Vinales Gabung Tim Pabrikan Yamaha
Dominasi Marc Marquez yang terjadi sejak 2013 lalu agaknya membuat "tim biru" Yamaha gerah.
Yamaha pun melakukan sederet pembenahan di berbagai sektor.
Baca Juga: Hendra Setiawan Cs Tergabung di Grup A, PBSI: Harusnya Sih Bisa Juara Grup