Tanpa Voting, Kobe Bryant Akan Masuk Hall of Fame 2020

Rizki Nurmansyah Suara.Com
Selasa, 28 Januari 2020 | 10:37 WIB
Tanpa Voting, Kobe Bryant Akan Masuk Hall of Fame 2020
Mendiang legenda bola basket NBA dan dunia, Kobe Bryant. [AFP/Stan Honda]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Mendiang legenda basket NBA dan dunia, Kobe Bryant langsung masuk dalam daftar Hall of Fame NBA untuk tahun 2020.

Hall of Fame Memorial Basketball Naismith tak melakukan voting dan menjadikan Kobe Bryant figur pertama yang masuk dalam daftar di tahun ini.

"Hall of Fame bergabung dengan pelaku bola basket seluruh dunia berduka atas meninggalnya Kobe Bryant, calon nominasi Class of 2020 dan seorang ikon olahraga," demikian pernyataan dari Hall of Fame Memorial Naismith Basketball, dikutip dari E! News, Selasa (28/1/2020).

Bukan hanya Kobe, sejumlan mantan bintang NBA juga masuk dalam daftar Hall of Fame 2020.

Baca Juga: Ini Postingan Terakhir Kobe Bryant Sebelum Tewas Kecelakaan Helikopter

"Diharapkan ini jadi daftar epik paling hebat yang pernah ada bersama Kobe, Tim Duncan dan Kevin Garnett," kata Ketua Hall of Fame, Jerry Colangelo.

"Kobe akan merasa terhormat seperti yang seharusnya," lanjut Jerry Colangelo.

Kobe Bryant meninggal dunia pada, Minggu (26/1/2020), bersama putrinya yang baru berusia 13 tahun, Gianna, tujuh penumpang lainnya dalam kecelakaan helikopter di California.

Kobe Bryant dari Los Angeles Lakers mengikuti pertandingan melawan Orlando Magic selama Pertandingan 5 Final NBA pada 14 Juni 2009 di Amway Arena di Orlando, Florida. Lakers memimpin seri 3-1. [AFP FOTO]
Kobe Bryant dari Los Angeles Lakers mengikuti pertandingan melawan Orlando Magic selama Pertandingan 5 Final NBA pada 14 Juni 2009 di Amway Arena di Orlando, Florida. Lakers memimpin seri 3-1. [AFP FOTO]

Sebagai bintang All-Star 18 kali, juara NBA lima kali dan pencetak poin terbanyak keempat dalam sejarah liga NBA, Kobe Bryant hampir dipastikan terpilih pada pemungutan suara pertama di tahun pertama pemenuhan syarat tahun ini pula.

Finalis 2020 lainnya akan diumumkan pada 14 Februari saat All-Star Weekend. Sisa nama kandidat lainnya akan diumumkan pada bulan April di Final Four NBA.

Baca Juga: Kobe Bryant Tewas Kecelakaan Helikopter, Air Mata LeBron James Tumpah

Pengukuhan almarhum Kobe Bryant ini akan berlangsung di Springfield, pada 29 Agustus.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI