Terpukul, Arki Sempat Mengira Meninggalnya Kobe Bryant Cuma Lelucon

Senin, 27 Januari 2020 | 11:24 WIB
Terpukul, Arki Sempat Mengira Meninggalnya Kobe Bryant Cuma Lelucon
Penggawa timnas basket Indonesia, Arki Dikania Wisnu (Suara.com/Arief Apriadi)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Arki Dikania Wisnu sempat tak percaya dengan kabar meninggalnya legenda bola basket Amerika Serikat, Kobe Bryant.

Penggawa Timnas basket Indonesia itu bahkan berharap meninggalnya Kobe cuma bagian dari lelucon April Mop.

Kobe Bryant meninggal dunia setelah mengalami kecelakaan helikopter di kawasan California, Amerika Serikat, Minggu (26/1/2020).

Baca Juga: Kobe Bryant Meninggal, Pemain Naturalisasi Indonesia Tak Kuasa Tahan Tangis

Lokasi kecelakaan helikopter di Calabasas, California, Amerika Serikat, Minggu (26/1). [AFP Photo]
Lokasi kecelakaan helikopter yang menewaskan legenda basket NBA, Kobe Bryant, di Calabasas, California, Amerika Serikat, Minggu (26/1). [AFP Photo]

Arki yang mendengar kabar tersebut, turut menyampaikan ucapan belasungkawa.

Hal itu dilakukannya melalui Instagram Story yang memposting ulang unggahan Christian Ronaldo Sitepu, yang menampilkan sosok Kobe Bryant dan putrinya.

"Inilah hal pertama yang saya baca setelah bangun pagi ini. Doa untuk keluarga Bryant," tulis Akri dalam unggahan Instastory, Senin (27/1/2020).

"Dengan dikonfirmasinya kabar tersebut dari berbagai portal berita, ini masih terasa seperti lelucon April Mop. #Legend #8 #24," tambahnya.

Pebasket Timnas Indonesia, Arki Dikania Wisnu, menyampaikan belasungkawa melalui Insta Story-nya atas meninggalnya legenda NBA, Kobe Bryant, dalam sebuah kecelakaan helikopter di California, AS, Minggu (26/1/2020).
Pebasket Timnas Indonesia, Arki Dikania Wisnu, menyampaikan belasungkawa melalui Insta Story-nya atas meninggalnya legenda NBA, Kobe Bryant, dalam sebuah kecelakaan helikopter di California, AS, Minggu (26/1/2020).

Kobe Bryant yang aktif membela LA Lakers sepanjang 20 tahun kariernya dari 1996-2016, meninggal dunia dalam usia 41 tahun.

Baca Juga: Kobe Bryant Tewas Kecelakaan Helikopter, Curhatan O'Neal Bikin Haru

Selama itu pula, pebasket yang dijuluki Black Mamba itu menorehkan berbagai catatan impresif di NBA.

Kobe Bryant diketahui membawa LA Lakers lima kali juara NBA pada 2000-2002, dan 2009-2010.

Kobe Bryant merayakan keberhasilan membawa LA Lakers juara NBA 2009. [AFP/Emmanuel Dunand]
Kobe Bryant merayakan keberhasilan membawa LA Lakers juara NBA 2009. [AFP/Emmanuel Dunand]

Di samping itu, ia juga mendapat banyak pernghargaan individual mulai dari dua kali MVP Final NBA (2009, 2010), NBA Most Valuable Player (2008), hingga menjadi pencetak skor terbanyak NBA pada 2006 dan 2007.

Selain Kobe Bryant, putrinya Gianna Bryant turut menjadi korban dalam kecelakaan tragis tersebut.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI