Suara.com - Dorna, selaku penyelenggara MotoGP, merilis jadwal balapan MotoGP 2020 pada, Kamis (23/1). Ada peningkatan jumlah seri pada tahun ini.
Total ada 20 seri yang akan digelar di MotoGP musim 2020. Atau satu seri lebih banyak dibanding tahun lalu.
Penambahan itu menyusul masuknya Finlandia sebagai salah satu tuan rumah balap motor paling masyhur saat ini.
MotoGP Finlandia yang akan digelar di Kymi Ring, Iitti, awalnya sempat tak masuk dalam kalender sementara jadwal MotoGP 2020 yang dirilis beberapa bulan lalu oleh Dorna.
Baca Juga: Jumat Dini Hari, Ducati Rilis Motor MotoGP 2020, Disiarkan di Instagram
Hal itu dikarenakan Kymi Ring belum memenuhi standar circuit homologation.
Finlandia akan kembali mementaskan balapan kelas utama sejak terakhir kali pada tahun 1981.
Sebelum MotoGP Finlandia digelar akan ada tes ban di Kymi Ring pada 15-16 Juni 2020.
Selebihnya tak ada lagi penambahan jumlah seri. Ada pun perubahan hanya sebatas pertukaran seri.
MotoGP Thailand yang tahun lalu baru digelar pada seri ke-15, di MotoGP 2020 menjadi tuan rumah seri kedua, dua minggu setelah MotoGP Qatar.
Baca Juga: MotoGP: Gabung ke Avintia, Zarco Minta Maaf karena Ucapan Sembrononya
Pertukaran antar seri juga terjadi di MotoGP Jerman dan Belanda. Balapan di Jerman akan dihelat lebih dulu pada 21 Juni, sebelum sepekan kemudian berlanjut ke Belanda.