Menurut Susy, kiprah wakil-wakil RI di Malaysia Masters 2020 yang berlangsung pekan sebelumnya, harusnya bisa menjadi tolok ukur bahwa Kevin Sanjaya dan kolega memang punya potensi untuk 'meledak' di Indonesia Masters 2020.
Kendati gagal meraih satu pun gelar di Malaysia Masters 2020, Indonesia masih mampu mengirim empat wakil ke semifinal.
"Tak mengejutkan karena level mereka memang sudah di atas. Hanya konsistensi dan keyakinan yang kadang-kadang tak dimiliki. Karena persaingan sekarang sudah merata," tuturnya.
"Bisa dilihat di Malaysia kita meloloskan empat wakil ke semifinal. Hanya minus tunggal putri. Itu sudah lumayan," pungkas Kabid Binpres PBSI Susy Susanti.
Baca Juga: Bila Sudah Pensiun Gronya Somerville Bakal Terjun Jadi Model?