Suara.com - Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto berhasil melaju ke semifinal Indonesia Masters 2020. Hal itu usai menjinakkan perlawanan sengit Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen, Jumat (17/1/2020).
Mendapat giliran bermain terakhir bisa dibilang jadi keuntungan tersendiri bagi Fajar/Rian.
Seluruh dukungan penonton di Istora Senayan, Jakarta, menjadi sepenuhnya tercurah pada ganda putra bulutangkis peringkat lima dunia itu.
Alhasil, Fajar/Rian pun sukses memenangi laga krusial nan sulit tersebut. Setelah sempat tertinggal di game pertama, mereka menolak menyerah dan bangkit hingga menang 18-21, 21-13, dan 21-17.
Baca Juga: Hasil Perempat Final Indonesia Masters 2020: 5 Wakil RI ke Semifinal
"Saat skor di game ketiga 16-16, mereka para penonton meneriakkan nama kami. Saya merinding," ujar Fajar usai laga di Istora Senayan, Jakarta, Jumat malam.
Senada dengan Fajar, Rian mengaku cukup tegang kala tertinggal di game penentuan dari wakil Denmark tersebut.
Dukungan penuh penonton disebutnya amat berarti kendati tak boleh menjadikannya tampil menggebu-gebu.
"Sama ya, rasanya itu tegang, terharu, senang juga. Tapi ya kami tidak boleh terlalu menggebu-gebu. Sabar, karena tadi game belum selesai," beber Rian.
Selain dukungan penonton, Fajar mengatakan bahwa kualitas servis Rian di game ketiga juga jadi kunci kemenangan mereka.
Baca Juga: Balas Dendam, Anthony: Saya Sudah Tahu Mainnya, Cuma di Malaysia Kecolongan
Servis yang begitu matang membuat dirinya tenang meng-cover area belakang lapangan.