Axelsen Doakan Kesembuhan Kento Momota Usai Kecelakaan Mobil di Malaysia

Rizki Nurmansyah Suara.Com
Selasa, 14 Januari 2020 | 12:03 WIB
Axelsen Doakan Kesembuhan Kento Momota Usai Kecelakaan Mobil di Malaysia
Pebulutangkis tunggal putra Jepang, Kento Momota (kanan), meluapkan kegembiraan usai memastikan diri menjuarai Malaysia Masters 2020 dengan mengalahkan Viktor Axelsen (kiri) di Axata Arena, Kuala Lumpur, Minggu (12/1/2020). [AFP/Mohd Rasfan]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kecelakaan mobil yang dialami Kento Momota di Malaysia, Senin (13/1/2020), turut menyita perhatian atlet bulutangkis top dunia lainnya.

Salah satunya Viktor Axelsen. Pebulutangkis tunggal putra Denmark itu turut mendoakan kesembuhan bagi Momota.

"Sedih mendengar kecelakaan mobil yang terjadi di Kuala Lumpur. Turut berduka bagi keluarga sopir dan orang-orang terdekatnya," cuit Axelsen di akun Twitter pribadinya.

"Mendoakan untuk cepat pulih bagi Kento Momota, Foster William Thomas, Hirayama Yu dan Morimoto Arkifuki," pungkasnya.

Baca Juga: Ganda Singapura Mundur, Tontowi / Apriyani Debut di Indonesia Masters 2020

Sehari sebelum kecelakaan mobil, Kento Momota menghadapi Viktor Axelsen di final Malaysia Masters 2020.

Dalam final yang berlangsung di Axiata Arena, Kuala Lumpur tersebut, Momota menang dua game langsung, 24-22 dan 21-11.

Usai mengikuti turnamen tersebut, Kento Momota berencana langsung pulang ke Jepang.

Pria 25 tahun itu sudah mengundurkan diri dari ajang Indonesia Masters 2020 yang berlangsung pekan ini.

Nasib nahas menimpa Momota saat hendak kembali ke tanah kelahirannya pada, Senin pagi waktu setempat.

Baca Juga: Indonesia Masters 2020: Ambisi Jojo Raih Gelar Perdana di Level Super 500

Dia mengalami kecelakaan mobil bersama rombongan di tengah perjalanan menuju Bandara Kuala Lumpur International Airport (KLIA).

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI