Suara.com - Perang kata-kata di Twitter, atau yang lazim disebut Twitwar, yang terjadi pada Terence Crawford dan Errol Spence Jr berakhir dengan satu kesepakatan.
Kedua atlet juara tinju dunia kelas welter itu sepakat untuk berduel di masa mendatang.
Klaim tersebut disampaikan Crawford melalui akun Twitter pribadinya setelah dirinya berbicara langsung dengan Spence
"Kami berdua telah setuju untuk merealisasikan pertarungan," cuit Crawford.
Baca Juga: Link Live Streaming Malaysia Masters 2020 Hari Ini: 13 Wakil RI Tanding
Twitwar bermula dari cuitan Crawford—juara dunia kelas welter WBO—yang menantang Errol Spence untuk berduel di atas ring.
"...berhenti menggunakan promotor, manajer, dan penasihat. Mereka bekerja untuk kita. Jika kamu benar-benar ingin berduel, beritahu mereka. Kamu mengatakan bahwa kamu adalah bos untuk dirimu sendiri @ErrolSpenceJr," tweet Crawford.
Cuitan Crawford itu pun dijawab Spence yang notabene pemegang dua sabuk juara dunia kelas welter IBF dan WBC.
"Pertarungan tidak akan terealisasi di sini (di Twitter—red)," balas Spence.
Mengetahui balasan tersebut Crawford pun meminta Spence untuk mengangkat telepon darinya.
Baca Juga: Pamer Mobil Baru, Jorge Lorenzo Jadi 1 dari 100 Pemilik Hypercar Ini
"Kamu benar, saya akan meneleponmu sekarang, angkat teleponmu," tulis Crawford.