![Pasangan ganda campuran Indonesia, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti, menjuarai ajang French Open 2019 usai kalahkan Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong (China), Minggu (27/10). [Humas PBSI]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2019/10/28/61988-praveen-jordanmelati-daeva-oktavianti.jpg)
Di Denmark Open, Praveen/Melati menekuk Zheng/Huang di babak perempat final. Setelahnya, mereka keluar sebagai juara.
Begitupun di French Open, Praveen/Melati menghajar Zheng/Huang di babak final. Hasil itu membuat peringkat lima dunia itu sukses meraih dua gelar juara secara beruntun tahun ini.