8 Atlet Indonesia Peraih Gelar Juara Dunia di 2019

Jum'at, 27 Desember 2019 | 10:16 WIB
8 Atlet Indonesia Peraih Gelar Juara Dunia di 2019
Foto kolase atlet Indonesia yang menjadi juara dunia di tahun 2019: Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan (kiri), Daud Yordan (kanan atas), dan Aries Susanti Rahayu (kanan bawah).
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
Petinju Indonesia Ongen Saknosiwi melakukan selebrasi usai dinyatakan menang angka mutlak atas Marco Demecillo (Filipina) dalam perebutan gelar juara dunia kelas bulu IBA di Batu, Jawa Timur, Minggu (17/11/2019). [Antara/Ari Bowo Sucipto]
Petinju Indonesia Ongen Saknosiwi melakukan selebrasi usai dinyatakan menang angka mutlak atas Marco Demecillo (Filipina) dalam perebutan gelar juara dunia kelas bulu IBA di Batu, Jawa Timur, Minggu (17/11/2019). [Antara/Ari Bowo Sucipto]

Tak hanya lewat Daud Yordan, dunia tinju Indonesia juga berhasil mempersembahkan prestasi gemilang di tahun 2019 melalui Ongen Saknosiwi.

Ongen menjadi juara dunia di kelas bulu badan tinju IBA. Dia mengalahkan Marco Demecillo (Filipina), dalam duel yang berlangsung di Jatim Park 3, Kota Batu, Malang, Jawa Timur, 17 November lalu.

Dalam pertarungan yang berjalan 12 ronde tersebut petinju yang juga anggota TNI AU ini menang angka mutlak (unanimous decision).

Ketiga juri yang bertugas memberikan nilai 116-112, 118-110, dan 116-112 untuk kemenangan Ongen Saknosiwi.

Baca Juga: Hai Kevin / Marcus, Ini Tips dari Ahsan Kalahkan Endo / Watanabe

8. Tibo Monabesa (Tinju)

Menpora Imam Nahrawi (tengah) memberi ucapan selamat kepada petinju Indonesia Tibo Monabesa (kedua kiri) usai menang bertarung melawan petinju Australia Omari Kimweri di GOR Oepoi, Kupang, NTT, Minggu (7/7/2019). [Antara/Kornelis Kaha]
Mantan Menpora Imam Nahrawi (tengah) memberi ucapan selamat kepada petinju Indonesia Tibo Monabesa (kedua kiri) usai menang bertarung melawan petinju Australia Omari Kimweri di GOR Oepoi, Kupang, NTT, Minggu (7/7/2019). [Antara/Kornelis Kaha]

Satu lagi petinju Indonesia yang berhasil mengharumkan nama bangsa di kancah dunia adalah Tibo Monabesa.

Mantan kuli bangunan dan sopir angkot itu menjadi juara dunia kelas terbang ringan IBO.

Sabuk itu didapatkan Tibo usai menang angka mutlak atas Omari Kimweri dari Australia, dalam duel kejuaraan tinju dunia di GOR Flobamora, Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT), Minggu (7/7/2019).

Baca Juga: 5 Atlet Indonesia dengan Prestasi Gemilang di 2019

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI