Suara.com - Pelatih kepala Timnas basket Indonesia, Rajko Toroman meminta para pemainnya untuk tampil habis-habisan dalam laga perebutan medali perunggu SEA Games 2019.
Timnas Indonesia yang kalah dari Filipina di semifinal, akan memperebutkan podium ketiga dengan Vietnam.
Laga Indonesia vs Vietnam ini akan berlangsung di Mall of Asia Arena, Filipina, Selasa (10/12/2019).
"Vietnam adalah tim yang sangat kuat. Tapi kami harus bisa puas dengan hasil yang ada (terhenti di semifinal)," ujar Rajko Toroman usai laga semifinal SEA Games 2019, Senin (9/12).
Baca Juga: Tampil Melempem di SEA Games 2019, Herry 'Sentil' Fajar / Rian
"Saya pikir kami berada di jalur yang benar. Intinya, kami harus bermain habis-habisan. Untuk sekarang, medali perunggu adalah pencapaian yang sudah maksimal," sambungnya.
Indonesia gagal memperpanjang napas untuk merebut medali emas setelah di semifinal kalah dari tuan rumah Filipina dengan skor 70-97.
Mundur ke belakang, hal yang menjadi sorotan sejatinya bukan soal kekalahan dari Filipina.
Namun, performa buruk Abraham Damar Grahita dan kawan-kawan saat secara mengejutkan kalah dari Thailand di laga pembuka penyisihan Grup B.
Secara hitung-hitungan, Indonesia bisa menghindari Filipina di semifinal apabila menjadi juara Grup B.
Baca Juga: Kekuatan Emas Dalam Kelembutan Medina Warda Aulia
Namun kekalahan dari Thailand dengan skor 76-98 membuat skema di atas buyar.