Suara.com - Saat ini, para pembalap MotoGP tengah menghabiskan masa libur musim dingin setelah usainya kompetisi MotoGP 2019.
Dengan agenda tes pramusim yang digelar Februari nanti, para pembalap pun menghabiskan waktu senggang mereka dengan cara-cara unik.
Seperti yang dilakukan oleh Valentino Rossi dan Marc Marquez. Sama-sama menjadi pembalap dengan koleksi juara dunia lebih dari tujuh kali, kedua pembalap ini rupanya menghabiskan waktu liburan dengan cara yang berbeda.
1. Valentino Rossi
Baca Juga: Valentino Rossi Kenang Momen Paling Berkesan Duel dengan Jorge Lorenzo
Dalam menghabiskan libur musim dinginnya, pembalap asal Italia ini enggan bersantai dan justru malah ikut kompetisi 'kecil-kecilan'.
Bersama dengan adik tirinya, mereka mengikuti kompetisi 100 km dei Campioni 2019 dan berhasil menjadi pemenang dalam ajang tersebut.
2. Marc Marquez
Berbeda dengan rivalnya yang sibuk ikut kompetisi, pembalap dari tim Respol Honda, Marc Marquez justru lebih terkesan 'nyantai'.
Melalui akun Instagram pribadi miliknya, ia pun terlihat menghabiskan waktu liburan dengan asyik mengajak jalan-jalan anjing peliharaannya.
Baca Juga: Jorge Lorenzo Pensiun, Valentino Rossi: MotoGP Kehilangan Salah Satu...
Bukan karena malas atau ingin bersantai. Hal itu dia lakukan lantaran dirinya masih dalam tahap pemulihan pasca operasi bahu yang pada bulan lalu, membuat dirinya masih berada dalam tahap pemulihan dan tak bisa melakukan hal-hal ekstrem seperti rivalnya.