Kontingen Indonesia untuk SEA Games 2019 Resmi Dikukuhkan

Rabu, 27 November 2019 | 12:29 WIB
Kontingen Indonesia untuk SEA Games 2019 Resmi Dikukuhkan
Kontingen Indonesia untuk SEA Games 2019 resmi dikukuhkan. Proses pengukuhan berlangsung di Hall Basket, Kompleks Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Rabu (27/11/2019). (Suara.com / Arief Apriadi)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kontingen Indonesia untuk SEA Games 2019 resmi dikukuhkan. Proses pengukuhan berlangsung di Hall Basket, Kompleks Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Rabu (27/11/2019).

Pengukuhan atlet dan ofisial tim Merah Putih dipimpin langsung Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali.

Prosesi ditandai dengan pembacaan surat keputusan penetapan atlet kontingen Indonesia oleh Sekretaris Jendral (Sekjen) Komite Olimpiade Indonesia (KOI), Ferry Kono.

Kemudian disusul laporan kesiapan tim Indonesia oleh Chef de Mission (CdM), Harry Warganegara, dan diikuti laporan Ketum KOI, Raja Sapta Oktohari.

Baca Juga: SEA Games 2019: Timnas Polo Air Putra Indonesia Masih Optimis Sabet Emas

"Keikutsertaan Indonesia dalam SEA Games 2019 merupakan wujud partisipasi untuk menjunjung tinggi persahabatan dan perdamainan melalui event olahraga," ujar Okto, sapaan akrab Raja Sapta Oktohari.

"Oleh karena itu Komite Olimpiade Indonesia yakin kontingen Merah Putih telah dipersiapkan dengan baik oleh masing-masing cabor untuk bisa meraih prestasi terbaik," sambungnya.

Prosesi pengukuhan kontingen Indonesia akhirnya resmi dilakukan seiring penyerahan bendera Merah Putih secara estafet dari Menpora Zainudin kepada Ketum KOI Raja Sapta Oktohari, dan berakhir di tangan CdM Harry Warganegara.

Setelah dia atlet peraih medali emas Asian Games 2018, Hanifan Yudani Kusuma (pencak silat), dan Defia Rosmaniar (taekwondo) membacakan tekad atlet, Menpora pun memberikan sambutannya.

"Tanpa dukungan semua pihak kita tidak bisa mempersiapkan atlet untuk bertanding pada SEA Games di Filipina," beber Menpora Zainudin.

Baca Juga: Ini Menu Wajib yang Dibawa Tim Balap Sepeda Indonesia ke SEA Games 2019

"Kita selalu berharap kembali dengan membawa medali emas. Bukan hanya membawa nama pribadi atau cabor, tapi membawa keinginan dan harapan 260 juta rakyat Indonesia," sambungnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI