Jabar International Marathon Digelar 1 Desember 2019

Jum'at, 15 November 2019 | 16:09 WIB
Jabar International Marathon Digelar 1 Desember 2019
Ilustrasi Jabar International Marathon (JIM) 2019. (Dok : Pemdaprov Jabar)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Terkait konsep local engagement, Engkus menuturkan bahwa JIM 2019 melibatkan volunteer lokal selama maraton berlangsung. Hal itu bertujuan agar ada transfer knowledge dari penyelenggara kepada warga setempat.

"Nanti di water station, yang bertugas di sana adalah masyarakat lokal. Jadi diberi pembelajaran, begini kerja di event, dan nanti dapat sertifikat volunteer," kata Engkus.

Kepala Bidang Peningkatan Prestasi Olahraga Dispora Jabar, sekaligus Ketua Pelaksana JIM 2019, Desiyana Savitri mengatakan, hingga Kamis (14/11/2019), peserta terdaftar sebanyak 2.297 orang.

Dari peserta nasional, Jabar menyumbang pelari terbanyak, disusul peserta asal Jabodetabek dan Jawa Tengah. Selain itu, peserta asal Kenya, Amerika Serikat, Australia, Gambia, hingga Ethiopia juga ikut mendaftarkan diri.

Baca Juga: Pilkada Langsung Mau Dievaluasi, Ridwan Kamil Usul Kampanye di Medsos

"Sampai hari ini (14/11/2019), yang sudah confirm (membayar) hadir ada 2.021 pelari. Pendaftaran akan ditutup Jumat (15/11/2019). Nanti juga terdapat 200 slot offline untuk warga dengan KTP Pangandaran sebagai privilese tuan rumah. Peserta maraton lokal akan mendapat diskon hingga 50 persen," ujar Desi.

Untuk warga lokal, pendaftaran dibuka pada Jumat (29/11/2019). Nantinya hingga JIM 2019 dihelat, Minggu (1/12/2019), Desi yakin bahwa target peserta 2.500 orang akan terpenuhi dalam penyelenggaraan maraton kelas dunia di Pangandaran ini.

Adapun para peserta bakal melewati Pantai Barat hingga Sunset Beach Pantai Pangandaran. Desi pun menegaskan bahwa pihaknya telah berkoordinasi dengan Pemerintah Daerah Kabupaten Pangandaran terkait keamanan trek.

"Karena rute lari tidak bisa asal, harus clear and clean. Aspal tidak boleh berlubang dan sebagainya," tuturnya.

Lewat JIM 2019 yang berhadiah total Rp 600.350.000 ini, Desi juga mengatakan bahwa Dispora Jabar berupaya memasyarakatkan pola hidup sehat.

Baca Juga: Partai Nasdem Lirik Anies hingga Ridwan Kamil untuk Pilpres 2019

"Artinya,  olahraga selain membuat tubuh kita sehat, juga sebagai pembentukan karakter disiplin dan rasa tanggung jawab. Lalu tahun ini ada Kid Sprint karena kami berharap dari anak-anak SD 10-12 tahun ini lahir bibit-bibit pelari Jabar," ujar Desi.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI