Suara.com - Pertandingan yang tak mudah dihadapi Anthony Sinisuka Ginting kala berhadapan dengan Jan O. Jorgensen di babak kedua Hong Kong Open 2019, Kamis (14/11).
Tunggal putra Indonesia itu sempat mengalami mimisan pada kedudukan 18-17 di game kedua dalam laga yang berlangsung di Hong Kong Coliseum.
Laga sempat dihentikan guna memberikan waktu bagi Anthony mendapat perawatan dari dokter pertandingan.
Menurut Anthony, kejadian seperti ini bukanlah yang pertama kali dialaminya. Kondisi itu pun turut berdampak pada pernafasannya.
Baca Juga: STOP PRESS! Jorge Lorenzo Pensiun dari MotoGP
"Kalau mimisan saat bertanding sudah beberapa kali. Mengganggu ke kondisi sih enggak, paling cuma ke pernafasan saja sedikit," ungkap Anthony.
Sempat kalah 20-22 di game pertama, Anthony berhasil memaksa pemenang laga ditentukan lewat game ketiga setelah menyamakan kedudukan 21-19 di game kedua.
Pada game penentuan tersebut Anthony berhasil menaklukkan tunggal putra Denmark tersebut dengan skor 21-14.
"Di game pertama seharusnya bisa menang, tapi saya kurang mengantisipasi pukulan-pukulan lawan yang kadang sulit diduga," papar Anthony dalam keterangan tertulis yang diterima Suara.com, Jumat (15/11/2019).
"Tapi saya tetap berusaha untuk memaksakkan dimainkan game ketiga karena secara fisik, saya lebih muda jadi lebih kuat dari lawan."
Baca Juga: Menpora 'Diskon' Target Medali Emas Indonesia di SEA Games 2019
"Saya bermain lebih fokus dan lebih tahan di game penentuan," pungkas Anthony.