5 Berita Olahraga Pilihan: MotoGP 2021 Disebut Jadi Musim Berebut Pebalap

Rizki Nurmansyah Suara.Com
Rabu, 13 November 2019 | 21:05 WIB
5 Berita Olahraga Pilihan: MotoGP 2021 Disebut Jadi Musim Berebut Pebalap
Ilustrasi balapan MotoGP. [Shutterstock]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - 5 Berita Olahraga Pilihan: MotoGP 2021 Disebut Jadi Musim Berebut Pebalap

MotoGP 2021 disebut-sebut bakal jadi musim 'berdarah-darah'. Khususnya bagi tim yang saling berebut pebalap.

Hal itu sebagaimana dikatakan bos tim Ducati, Gigi Dall'Igna.

Tak cuma pebalap, bahkan ada kemungkinan bahwa tim pabrikan bisa 'membajak' kru balap penting, seperti Gigi sendiri.

Baca Juga: Kalah TKO dari Pacquiao, Eks Petinju Indonesia: Pukulannya Cepat seperti...

Berita mengenai MotoGP ini merupakan satu diantara lima berita olahraga pilihan yang telah dimuat di kanal sport Suara.com pada, Rabu (13/11/2019).

Berikut lima berita olahraga pilihan selengkapnya:

1. Gigi DallIgna: MotoGP 2021 Bakal Jadi Musimnya Berebut Pembalap

Bos Ducati MotoGP, Gigi Dall'Igna. [AFP/Jure Makovec]
Bos Ducati MotoGP, Gigi Dall'Igna. [AFP/Jure Makovec]

 Bos tim pabrikan Ducati Corse, Gigi Dall'Igna berujar bawha MotoGP musim 2021 bakal menjadi musim 'berdarah-darah', khususnya bagi tim yang saling berebut pembalap.

Terkait hal tersebut, pria yang akrab disapa Gigi ini menyiapkan siasat untuk berjaga-jaga, yakni dengan cara mengamankan pembalap berpotensi pada 2020 nanti.

Baca Juga: Pernah Duel dengan Manny Pacquiao, Eks Petinju RI Banting Setir Jadi Satpam

Baca selengkapnya

2. Tinju Dunia: Manny Pacquiao Ditantang Raja KO dari AS

Foto kolase Manny Pacquiao dan Vergil Ortiz. [AFP/John Gurzkinski/Instagram@vergilortiz]
Foto kolase Manny Pacquiao dan Vergil Ortiz. [AFP/John Gurzkinski/Instagram@vergilortiz]

Rising star tinju Amerika Serikat, Vergil Ortiz Jr berharap tahun depan mendapat kesempatan berduel dengan petinju top dunia. Salah satunya melawan Manny Pacquiao.

Ortiz yang baru 14 kali bertarung dan semuanya dimenangkan lewat KO, mengaku tersanjung apabila bisa berduel lawan ikon tinju dunia dari Filipina itu.

Baca selengkapnya

3. The Daddies Menang, Ganda Putra Pastikan 1 Tempat 8 Besar Hong Kong Open

Pasangan ganda putra Indonesia berjuluk The Daddies, Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan. [Humas PBSI]
Pasangan ganda putra Indonesia berjuluk The Daddies, Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan. [Humas PBSI]

Sektor ganda putra Indonesia memastikan satu tiket babak perempat final Hong Kong Open 2019. Hal itu menyusul kemenangan pasangan gaek Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan, Rabu (13/11/2019).

Hendra/Ahsan lolos ke babak kedua setelah menundukkan wakil tuan rumah, Lam Wai Lok/Li Kuen Hon, dengan skor 21-11 dan 21-14.

Baca selengkapnya

4. Tinju Dunia: Alvarez Hadapi Petinju Tak Terkalahkan Inggris Tahun Depan?

Petinju kenamaan Meksiko, Saul Alvarez, dalam acara timbang badan jelang pertarungan melawan Gennady Golovkin (Kazakhstan) di MGM Grand Hotel & Casino, Las Vegas, Amerika Serikat, Jumat (15/9/2017). [AFP/John Gurzinski]
Petinju kenamaan Meksiko, Saul Alvarez, dalam acara timbang badan jelang pertarungan melawan Gennady Golovkin (Kazakhstan) di MGM Grand Hotel & Casino, Las Vegas, Amerika Serikat, Jumat (15/9/2017). [AFP/John Gurzinski]

Petinju kenamaan Meksiko, Saul Alvarez, kemungkinan akan menghadapi petinju tak terkalahkan Inggris, Billy Joe Saunders, dalam pertarungan unifikasi gelar pada Mei 2020 mendatang.

Setelah itu, dilansir dari ESPN, Rabu (13/11/2019), Alvarez akan melakukan duel Jilid III melawan Gennady Golovkin dari Kazakhstan, pada bulan September 2020.

Baca selengkapnya

5. Soal Bom Medan, Ketua Komisi X: Banyak yang Ingin Cuci Otak Anak Muda Kita

Ketua Komisi X DPR Syaiful Huda di Gedung DPR-MPR RI, Senayan, Jakarta, Rabu (13/11/2019) sore. [Suara.com/Arief Apriadi]
Ketua Komisi X DPR Syaiful Huda di Gedung DPR-MPR RI, Senayan, Jakarta, Rabu (13/11/2019) sore. [Suara.com/Arief Apriadi]

Ketua Komisi X DPR Syaiful Huda menyebut aksi bom bunuh diri yang terjadi di Mako Polrestabes Medan, Sumatera Utara pada, Rabu (13/11/2019), merupakan tanggung jawab semua pihak.

Masalah terorisme, kata Syaiful, tak bisa ditangani oleh segelintir pihak. Seluruh stakeholders terkait, mulai dari dunia pendidikan hingga aparat keamanan harus bersatu membasmi paham-paham radikalisme.

Baca selengkapnya

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI