IBL 2020: Satria Muda Butuh Point Guard dan Center Asing

Rabu, 06 November 2019 | 21:01 WIB
IBL 2020: Satria Muda Butuh Point Guard dan Center Asing
Pelatih Satria Muda Pertamina Jakarta, Milos Pejic, ditemui GBK Arena, Senayan, Jakarta, Rabu (6/11/2019). [Suara.com/Arief Apriadi]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Jelang bergulirnya Indonesian Basketball League (IBL) 2020, Satria Muda Pertamina Jakarta terus berbenah demi memperkuat tim untuk bersaing dalam perebutan gelar juara.

Pelatih Milos Pejic menyebut timnya masih membutuhkan dua pemain impor untuk mengisi posisi center dan point guard.

Ia berharap bisa mendapatkan sosok tersebut di IBL Draft yang akan berlangsung pada 12 November mendatang.

"Kita akan lihat, masih banyak opsi. Tapi yang pasti kami membutuhkan satu point guard dan satu center. Kita lihat nanti," ujar Milos di GBK Arena, Senayan, Jakarta, Rabu (6/11/2019).

Baca Juga: Tinju Dunia: Ada Udang di Balik Batu, Mikey Garcia Tantang Manny Pacquiao

IBL Draft akan menjadi ajang klub-klub peserta untuk memantau pemain-pemain asing maupun rookie ideal untuk menambah kekuatan tim.

Satria Muda Pertamina Jakarta (jersey kuning) takluk dari Amartha Hangtuah dalam laga uji coba jelang IBL 2020 di GBK Arena, Senayan, Jakarta, Rabu (6/11/2019). [Suara.com/Arief Apriadi]
Satria Muda Pertamina Jakarta (jersey kuning) takluk dari Amartha Hangtuah dalam laga uji coba jelang IBL 2020 di GBK Arena, Senayan, Jakarta, Rabu (6/11/2019). [Suara.com/Arief Apriadi]

Berbeda dengan musim sebelumnya, klub-klub IBL musim 2020 akan mendapat jatah sebanyak tiga slot untuk merekrut pemain asing, dari sebelumnya hanya dua orang.

Milos menyebut timnya tak hanya membutuhkan jasa pemain asing mumpuni.

Satria Muda, kata pelatih asal Serbia itu, harus mampu mengembangkan pemain lokal agar bisa bersinergi mengangkat performa tim.

Satria Muda Pertamina Jakarta (jersey kuning) takluk dari Amartha Hangtuah dalam laga uji coba jelang IBL 2020 di GBK Arena, Senayan, Jakarta, Rabu (6/11/2019). [Suara.com/Arief Apriadi]
Satria Muda Pertamina Jakarta (jersey kuning) takluk dari Amartha Hangtuah dalam laga uji coba jelang IBL 2020 di GBK Arena, Senayan, Jakarta, Rabu (6/11/2019). [Suara.com/Arief Apriadi]

Sebagaimana diketahui, Satria Muda masih menunggu kembalinya beberapa pemain. Baik yang tengah dibekap cedera atau membela Timnas Basket Indonesia.

Baca Juga: Kalahkan Wakil Jepang di Fuzhou China Open 2019, Praveen: Kalau Adu Kuat...

"Kami bekerja sangat keras setiap hari. Kami akan jadi semakin bagus ke depan. Ini bukan pekerjaan yang mudah," pungkasnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI