Suara.com - Rintangan pertama Fuzhou China Open 2019 berhasil dilalui Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti. Mereka lolos ke babak kedua usai menundukkan Takuro Hoki/Wakana Nagahara (Jepang), Rabu (6/11/2019).
Juara Denmark Open 2019 dan French Open 2019 itu melewati babak pertama setelah menang dua game langsung, dengan skor 21-17 dan 21-19.
Kendati menang straight game, pasangan ganda campuran Indonesia ini sejatinya tak begitu mudah menjalani pertandingan.
Mereka hampir kehilangan game kedua setelah tertinggal 18-19, sebelum membalikkan keadaan dan menang 21-19.
Baca Juga: Valentino Rossi Tunda Pensiun Demi MotoGP Indonesia 2021, Benarkah?
"Seperti kita tahu, pemain Jepang itu ulet dan nggak mudah dimatikan. Waktu unggul di poin 10, kami banyak melakukan kesalahan sendiri, dan poinnya tersusul," papar Praveen dalam keterangan tertulis yang diterima Suara.com, Rabu (6/11/2019).
Praveen menjelaskan bahwa sejak awal dirinya dan Melati menghindari permainan yang mengandalkan adu kekuatan.
Hal itu mengingat pemain-pemain Jepang memiliki aspek pertahanan yang sangat rapat.
Mereka lebih banyak fokus menerapkan strategi dan pola untuk mengeksploitasi lawan yang notabene lebih banyak bermain di sektor ganda putra dan ganda putri.
"Mereka kan pemain ganda putra dan ganda putri. Tadi kami banyak ambil poin dari bermain pola. Kalau kami adu kuat-kuatan, kan tahu sendiri kalau pemain Jepang nggak gampang ditembus. Jadi kami main di strategi," jelas Praveen.
Baca Juga: Baju Balap Mendiang Afridza Munandar Terlihat di Tukang Jahit, Kok Bisa?
Di babak kedua Fuzhou China Open 2019 besok, Kamis (7/11), Praveen/Melati akan menghadapi wakil Inggris, Chris Adcock/Gabrielle Adcock.